Cukup Satu Saja yang Tertular, Warga Binaan Divaksinasi

- Rabu, 30 Juni 2021 | 12:00 WIB
RENTAN: Warga binaan Lapas Teluk Dalam menerima suntikan dosis pertama dari Dinas Kesehatan Banjarmasin, kemarin (29/6). | FOTO: LAPAS BANJARMASIN FOR RADAR BANJARMASIN
RENTAN: Warga binaan Lapas Teluk Dalam menerima suntikan dosis pertama dari Dinas Kesehatan Banjarmasin, kemarin (29/6). | FOTO: LAPAS BANJARMASIN FOR RADAR BANJARMASIN

BANJARMASIN - Warga binaan penghuni Lembaga Pemasyarakat Kelas II A Banjarmasin mendapat vaksinasi COVID-19, kemarin (29/6) pagi.

Vaksinasi digelar di lapas yang berada di Jalan Soetoyo S tersebut. Bahkan, Dinas Kesehatan Banjarmasin sudah menjadwalkan vaksinasi selama tiga hari berturut-turut.

Menghindari adanya kerumunan narapidana, Dinkes menyediakan tujuh meja vaksinator. Satu per satu mereka digiring menuju screening.

Yang istimewa, vaksinasi langsung ditinjau Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina. Baginya penghuni penjara juga tergolong rentan.

"Semoga kekebalan kelompok di kota ini lekas terbentuk," harapnya.

Sementara itu, kepala lapas Porman Siregar menyebutkan, ada 2.145 warga binaan di lapas tersebut. "Saya sungguh tak bisa membayangkan, satu orang saja terpapar, akibatnya tentu luar biasa," ujarnya.

Ia juga tak menyangka dengan segala kemudahan yang diberikan Dinkes. "Saya terharu, padahal tidak mudah menggelar vaksinasi di sini," tambahnya.

Lantas, bagaimana tanggapan tahanan? Salah satu warga binaan, Andre mengaku antusias.

"Demi keselamatan bersama juga," ujarnya. "Apalagi sudah setahun terakhir jam kunjungan ditiadakan gara-gara covid. Semoga jam kunjungan kembali dibuka," harapnya. (war/fud/ema)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X