Serahkan Bantuan Hibah Kepada Pelaku Usaha Mikro

- Jumat, 18 Desember 2020 | 11:01 WIB
BANTUAN: Wakil Wali Kota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan, didampingi Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Tenaga Kerja Kota Banjarbaru Muhammad Rustam saat menyerahkan bantuan hibah peralatan dan bahan kepada para kelompok serta pelaku mikro di Kota Banjarbaru, kemarin. | FOTO: HUMAS DAN PROTOKOL PEMKO BANJARBARU
BANTUAN: Wakil Wali Kota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan, didampingi Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Tenaga Kerja Kota Banjarbaru Muhammad Rustam saat menyerahkan bantuan hibah peralatan dan bahan kepada para kelompok serta pelaku mikro di Kota Banjarbaru, kemarin. | FOTO: HUMAS DAN PROTOKOL PEMKO BANJARBARU

BANJARBARU - Pemerintah Kota Banjarbaru, kemarin (17/12) menyerahkan bantuan hibah peralatan dan bahan kepada para kelompok serta pelaku mikro di Kota Banjarbaru.

Bertempat di Aula Gawi Sabarataan, bantuan diserahkan langsung oleh Wakil Wali Kota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan, didampingi Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Tenaga Kerja Kota Banjarbaru Muhammad Rustam.

-

Adapun peserta penerima hibah secara simbolis diwakili oleh 10 orang, di antaranya Ketua Usaha Keruning, Ketua Usaha Kampung Pejabat, Ketua Kelompok Pondok Pesantren Al Fatih Wal Imdad, Ketua Koperasi Usaha Kreatif Banjarbaru, Ketua Usaha Kampung Sultan dan lain-lain.

Dalam kesempatan itu, Wakil Wali Kota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan menyampaikan bahwa penyerahan bantuan merupakan bagian dari upaya pemulihan ekonomi di Kota Banjarbaru. "Ini sehubungan dengan kondisi pandemi Covid-19," ucapnya.

-

Disampaikannya, Pemerintah Kota Banjarbaru memiliki tiga program utama selama pandemi Covid-19 ini. Yakni, Penanganan Kesehatan, Jaring Pengaman Sosial dan Pemulihan Ekonomi. "Jadi bantuan hibah ini bentuk pemulihan ekonomi dari Pemerintah Kota Banjarbaru. Ada sekitar 1.600 pelaku UMKM yang dibantu peralatan dan bahan yang sesuai dengan latar belakang usaha," pungkasnya. (ris/ij/bin)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X