Pelatihan BLK Rampung

- Selasa, 13 Desember 2022 | 09:40 WIB
PELATIHAN: BLK Tanbu melatih puluhan warga Tanbu berbagai jenis keterampilan.
PELATIHAN: BLK Tanbu melatih puluhan warga Tanbu berbagai jenis keterampilan.

BATULICIN – Pelatihan pembuatan roti dan kue, pengolahan hasil perikanan, Welder Plate 3G-UP PF dan Welder fillet 3F yang digelar Balai Latihan Kerja (BLK) Tanbu, resmi ditutup, Sabtu (10/12) pagi. Sebelum dilepas mereka harus mengikuti uji kompetensi untuk mendapatkan sertifikat kompetensi dari BNSP.

Kepala Balai Latihan Kerja (BLK) Tanbu, Hamdan mengatakan, secara keseluruhan dari 5 kejuruan tersebut dilaksanakan selama 2 bulan penuh.

“Bidang yang rutin dilaksanakan ini sudah kesekian kalinya terutama kejuruan welding atau las, menjahit dan pembuatan roti dan kue,” katanya.

Dikatakan, di BLK yang sudah sesuai dengan kompetensinya, ada 1 orang dan mengajar kejuruan kelistrikan. Selain kejuruan tersebut BLK Tanbu masih menggunakan instruktur outsourcing.

“Harapannya, mereka yang lulus bisa punya keahlian dan kemandirian yang bisa diterapkan usai lulus di pelatihan ini,” ujarnya.

Sementara itu, Anggota Komite Perencana Pembangunan Daerah Tanah Bumbu, Anwar Ali Wahab, yang menghadiri penutupan acara tersebut, mengatakan pelatihan ini kesempatan bagi masyarakat. Keterampilan yang didapat diharapkan nantinya mereka akan tumbuh menjadi karyawan di perusahaan industri yang ada di Tanbu atau menjadi wirausaha yang sukses kedepannya.

“Ini sangat kita dukung untuk mendukung atau mengurangi pengangguran di Tanah Bumbu. Mereka punya keahlian dalam mencari pekerjaan atau mungkin kesempatan membuka usaha sendiri,” pungkasnya. (diskominfo/zal/gmp)

Editor: miminradar-Radar Banjarmasin

Tags

Rekomendasi

Terkini

Rem Blong, Truk Solar Hantam Dua Rumah Warga

Kamis, 28 Maret 2024 | 19:00 WIB

Masalah Pendidikan Jadi Sorotan Ombudsman

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:50 WIB

Gempa 3,3 Magnitudo Guncang Kotabaru

Kamis, 28 Maret 2024 | 15:58 WIB

Januari hingga Maret, 7 Kebakaran di Balangan

Selasa, 26 Maret 2024 | 15:35 WIB
X