Libur Nataru Picu Lonjakan Penumpang

- Minggu, 27 Desember 2020 | 20:04 WIB
LIBUR NATARU: Pesawat Lion Air saat mendarat di Bandara Juwata Tarakan, Sabtu (26/12).
LIBUR NATARU: Pesawat Lion Air saat mendarat di Bandara Juwata Tarakan, Sabtu (26/12).

TARAKAN – Lonjakan penumpang terjadi di Bandara Juwata Tarakan pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Kepala Bandara Juwata Tarakan Agus Priyanto mengatakan, aktivitas keberangkatan penumpang terlihat meningkat. Dari data kemarin (26/12), jumlah penumpang yang berangkat dari Bandara Juwata sebanyak 1.065 orang. Sementara yang datang ke Tarakan mencapai 802 orang.

"Terlihat adanya eskalasi penumpang di masa Natal dan Tahun Baru," katanya kemarin.

Sebelumnya, rata-rata jumlah penumpang yang berangkat hanya mencapai 700 orang. Ia memperkirakan, puncak lonjakan penumpang akan terjadi hari ini (27/12). Sementara pada Senin (28/12), lonjakan penumpang akan terjadi pada aktivitas kedatangan atau arus balik. "Malah kami perkirakan, ada kenaikan lagi saat arus balik," ungkapnya.

Selain itu Agus menyampaikan, saat ini Satgas Covid-19 sudah mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 3/2020 tentang persyaratan rapid test antigen, khusus untuk penerbangan dengan tujuan daerah di pulau Jawa dan Bali. Sementara untuk tujuan dari luar daerah menuju Tarakan, belum ada instruksi penggunaan rapid test antigen.

"Makanya kami ingatkan kepada calon penumpang dari Tarakan yang ingin ke Jawa dan Bali, supaya sudah membawa surat keterangan rapid test antigen. Supaya tidak terjadi penumpukan di bandara tujuannya nantinya," jelasnya. (sas/udi)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X