Dukung Percepatan Kawasan Khusus

- Rabu, 29 September 2021 | 20:40 WIB
SYARWANI
SYARWANI

TANJUNG SELOR – Percepatan pembentukan kawasan khusus di Kaltara, khususnya di Kabupaten Bulungan mendapat dukungan dari pemkab. 

Pemkab Bulungan pun menyiapkan yang menjadi kebutuhan percepatan kawasan tersebut. Pemprov Kaltara telah mengusulkan kebutuhan anggaran ke Pemerintah Pusat untuk pembentukan kawasan khusus. Yang mencakup Kecamatan Tanjung Selor dan Tanjung Palas pada 2022 mendatang. 

Diakui Syarwani jumlah anggaran yang diusulkan cukup realistis untuk melakukan pembangunan kawasan khusus. “Anggaran yang dibutuhkan pasti besar. Bisa saja berasal dari APBD Bulungan maupun Kaltara, serta APBN,” tutur Syarwani, Selasa (28/9). 

Secara akumulasi bisa saja dilakukan sharing anggaran. Antara APBN maupun Pemprov dan Pemkab. Namun, untuk dasar hukum yang mengatur pembangunan kawasan khusus tersebut belum selesai tersusun.

“Usulan dari Pemprov Kaltara dapat mempercepat realisasi pembangunan kawasan khusus itu,” ujarnya. Pemkab Bulungan pernah mengusulkan diskusi di tingkat Kemendagri. 

Akan tetapi, sampai saat ini belum ada aturan Peraturan Pemerintah untuk pembangunan kawasan khusus. Tentu usulan ini bisa menjadi bagian percepatan pembangunan kawasan khusus. (fai/uno) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X