Banjir Landa Pantai Lunci

- Kamis, 20 Juni 2019 | 15:34 WIB

SUKAMARA – Sungai di kawasan Kecamatan Pantai Lunci, Kabupaten Sukamara meluap. Akibatnya belasan rumah warga terendam banjir dan memutus akses jalan poros di kawasan tersebut, Rabu (19/6).

Luapan sungai itu diduga akibat tingginya curah hujan yang melanda Sukamara sejak dini hari hingga siang kemarin.

Camat Pantai Lunci M. Yunus menyatakan bahwa debit air sempat naik dan meluber saat hujan turun akibat anakan sungai yang bermuara ke laut tidak mampu menampung air. Beberapa rumah warga sempat terendam air, namun kondisi itu tak berlangsung lama setelah hujan reda, air berangsur-angsur surut.

“Air laut juga sedang pasang, sehingga sungai tidak mampu menampung curahan air hujan dan meluber dan merendam 14 rumah warga. Di desa Cabang Barat ada 9 rumah dan di Sei Tabuk ada 5 buah rumah,” terang Yunus.

Akibat luberan air sungai itu juga membuat akses transportasi warga melalui jalan poros Lunci – Jelai terganggu. Jalan aspal di Desa Sungai Tabuk putus akibat tanah dibawahnya tergerus air. Begitupun sebagian titik jalan yang dilalui oleh sungai di wilayah pemukiman pesisir pantai sempat terendam air.

“Dua jembatan rusak dan satu gorong-gorong tergerus air. Saat ini jalur transportasi sudah lancar dan tidak ada korban jiwa dan kerugian material,” tukas Yunus.(fzr/sla)

 

Editor: sastro-Sastro Radar Sampit

Tags

Rekomendasi

Terkini

Perumahan Dinas Guru di Katingan Jadi Arang

Rabu, 17 April 2024 | 12:57 WIB

Pantai Sungai Bakau Perlu Tambahan Fasilitas

Minggu, 14 April 2024 | 15:00 WIB

Warga Serbu Pusat Perbelanjaan di Kota Sampit

Minggu, 14 April 2024 | 10:26 WIB
X