Wagub: Kalau Sehat, Urusan Lancar

- Senin, 25 November 2019 | 21:40 WIB

SAMARINDA. Kesehatan sangat penting untuk  mendukung aktivitas sehari-hari. Apabila badan sehat, maka semua urusan lancar, sebab mudah dilakukan.  Karenanya, perlu dijaga dan dilakukan upaya memelihara kesehatan berupa membudayakan hidup sehat.
Menurut Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi, masyarakat harus membudayakan hidup sehat. Caranya, membiasakan makanan yang sehat dan rutin memeriksakan kesehatan. 

"Kalau kita selalu berolahraga, tubuh menjadi sehat, terasa bugar dan hati gembira, tentu hasilnya luar biasa. Badan sehat, insyaallah urusan lancar," kata Hadi Mulyadi usai melepas jalan sehat Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-55 di halaman kantor Dispora Kaltim Komplek Stadion Madya Sempaja Samarinda, Minggu (24/11). 

Pemerintah Provinsi Kaltim lanjutnya, telah bertekad dan sangat komitmen menciptakan generasi yang sehat dan berkualitas melalui berbagai program pembangunan daerah.  "Kami mengimbau dan mengajak seluruh masyarakat Kaltim membiasakan hidup sehat. Kita galakkan bersama-sama Germas, Gerakan masyarakat hidup sehat agar produktif," ajak Hadi.

Sementara Plt Kepala Kepala Dinas Kesehatan Kaltim Andi Muhammad Ishak mengemukakan jalan sehat sebagai ajang promosi dan sosialisasi sekaligus kampanye hidup sehat melalui berolahraga.  "Rangkaian HKN kali ini, selain jalan sehat, kami melaksanakan berbagai lomba dan bhakti sosial serta seminar menggalakkan posyandu guna menurunkan stunting," ujar Andi Ishak.

Puluhan doorprize disiapkan pada kegiatan yang dirangkai dengan peringatan Hari Diabetes Sedunia Provinsi Kaltim Tahun 2019. Peringatan tahun ini mengangkat tema Generasi Sehat, Indonesia Unggul. Sebelumnya, Wagub Hadi Mulyadi menandatangani petisi Hari Diabetes Sedunia. Serta mencabut undian doorprize utama berupa satu unit sepeda.  Hadir membaur bersama ratusan peserta jalan sehat HKN, Plt Sekprov Kaltim HM Sa'bani, Ketua Umum Formi Kaltim Hj Encik Widyani dan Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Kaltim HM Hatta Zainal serta pimpinan perangkat daerah Pemprov Kaltim. (adv/yans/sul/beb)

Editor: rusli-Admin Sapos

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X