Fasilitasi UMKM ke Level Nasional

- Sabtu, 27 Juni 2020 | 18:18 WIB
WEBINAR: Kepala KPw BI Provinsi Kaltara Yufrizal (kiri) bersama Wali Kota Tarakan Khairul pada Webinar Series 4.0. Jilid III, Rabu (25/6).
WEBINAR: Kepala KPw BI Provinsi Kaltara Yufrizal (kiri) bersama Wali Kota Tarakan Khairul pada Webinar Series 4.0. Jilid III, Rabu (25/6).

TARAKAN – Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) bersedia memfasilitasi produk usaha mikro, kecil, menengah (UMKM) di Kaltara untuk dipasarkan di aplikator belanja online Blibli.com. Langkah itu diambil merespon aspirasi yang disampaikan pada Webinar Series 4.0. Jilid III bertema “Digitalisasi UMKM: Tetap Cuan di Tengah Ujian” yang digelar Rabu (25/6).  

Pencermatan KPw BI banyak produk UMKM Kaltara yang berpotensi dipasarkan di Blibli.com atau e-commerce lain seperti produk-produk makanan olahan kepiting, udang, dan juga bandeng yang merupakan produk unggulan Kaltara.  

Kepala KPw BI Provinsi Kaltara, Yusfrizal mengatakan, perkembangan transaksi ekonomi digital secara global terus menunjukkan tren peningkatan yang positif. Di Indonesia, menurut proyeksi Statista, transaksi ekonomi digital akan tetap tumbuh di tengah pandemi Covid-19. Pda tahun 2020 nilai transaksi ekonomi digital sebesar 35 juta USD atau sekitar Rp 500,7 miliar, meningkat Rp 101,6 miliar atau 25 persen dari nilai tahun 2019 sebesar Rp 399,1 miliar. 

Statista adalah sebuah portal statistik online yang mengumpulkan data dari market, hasil penelitian, dan sektor ekonomi. Oleh sebab itu, kondisi ini mendorong penggunaan digitalisasi lebih tinggi di Indonesia.

Ia menambahkan, adanya wabah Covid-19 berdampak pada kinerja UMKM. Dengan demikian, implementasi digitalisasi diharap dapat meningkatkan eksistensi dan penjualan para pelaku UMKM hingga skala nasional.

Webinar ini turut dihadiri Wali Kota Tarakan Khairul, Wakil Ketua Umum Bidang Government Relation Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) Muhamad Rosihan, serta Vice President Government Relation Blibli.com, Suherman Soemardi.

Webinar ini mendapat antusiasme yang tinggi dari 325 peserta yang berasal dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) provinsi dan kabupaten/kota, jajaran KPw BI Provinsi Kaltara, pelaku UMKM, akademisi, pengusaha, asosiasi, mahasiswa, hingga masyarakat umum. (mrs/mua)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Di Berau Beli Pertalite Kini Pakai QR Code

Sabtu, 20 April 2024 | 15:45 WIB

Kutai Timur Pasok Pisang Rebus ke Jepang

Sabtu, 20 April 2024 | 15:15 WIB

Pengusaha Kuliner Dilema, Harga Bapok Makin Naik

Sabtu, 20 April 2024 | 15:00 WIB

Transaksi SPKLU Naik Lima Kali Lipat

Jumat, 19 April 2024 | 10:45 WIB

Pusat Data Tingkatkan Permintaan Kawasan Industri

Jumat, 19 April 2024 | 09:55 WIB

Suzuki Indonesia Recall 448 Unit Jimny 3-Door

Jumat, 19 April 2024 | 08:49 WIB

Libur Idulfitri Dongkrak Kinerja Kafe-Restoran

Kamis, 18 April 2024 | 10:30 WIB
X