BALIKPAPAN- Aliran air bersih PDAM ke kawasan Perumnas, Kelurahan Batu Ampar ngadat lagi. Kembali terjadi kebocoran pipa dan menyebabkan debit air turun.
Plt Dirut Perumda Tirta Manuntung, Agus Budi Prasetyo mengatakan, dari informasi tim di lapangan, ada kebocoran pipa air baku. Jadi, IPA Km 8 produksinya menurun.
“Hari ini, tim sedang menelusuri lokasi kebocoran, semoga segera perbaikan. Hal ini menyebabkan debit air menurun. Pasokan pun terganggu,” terangnya, kemarin.
Dijelaskan, debit dan tekanan pompa distribusi IPA Km 8 di bawah 1.750 meter kubik per jam dan 3 bar. Sementara, tekanan PAB 8 di PH 3 Waduk Manggar tinggi hingga 13,7 bar (toleransi di 13 bar).
Debit yang dikirim dari PH 3 Waduk Manggar tinggi, namun yang diterima di IPA Km 8 rendah.
“Beberapa upaya kami lakukan. Pertama, menelusuri jalur pipa air baku dari Waduk Manggar Km 12 - IPA Km 8. Tim di lapangan, saya minta melakukan penelusuran, pasalnya dari laporan sistem terjadi kebocoran,” katanya.
Jalur pipa air baku terdapat “air pocket” yang menyebabkan debit tidak bisa maksimal terkirim karena air tertahan oleh udara di dalam pipa. Solusinya, dengan melakukan pembukaan dan pembersihan air valve di sepanjang jalur dari Waduk Manggar Km 12 - IPA Km 8. (ms/k15)
AJIE CHANDRA
[email protected]