Seiring berkembangnya teknologi, media pun turut berkembang. Hadirnya media sosial, bak membuat dunia dalam genggaman. Namun, tak sedikit pula yang salah memanfaatkan perkembangannya. Dan guna membangun karakter bangsa untuk ketahanan wilayah, serta memperkuat jalinan silaturahmi antara TNI di wilayah Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) dan aparat pemerintah, Korem 091/ASN menggelar acara komunikasi sosial (komsos), Selasa (17/5).
KOMUNIKASI sosial bersama aparat pemerintah mengusung tema Pemanfaatan Media Sosial di Era Digital. Banyaknya informasi yang seliweran di media sosial tentu membuat siapa saja mudah mengakses. Namun, ada hal penting yang turut harus diwaspadai.
Pejabat lingkungan korem di antaranya Kasrem 091/ASN Kol Inf Khabib Mahfud, Dandim 0901/Smd Letkol Arm Novi Herdian, dan beberapa pejabat lainnya. Di lingkungan pemerintahan Pemprov Kaltim, Kadisperindagkop Kaltim HM Yadi Robian Noor, Plt Kadishut Kaltim Joko Istanto, Kadis Lingkungan Hidup Kaltim EA Rifadin Rizal, Kadis ESDM Kaltim Christianus Benny, serta beberapa instansi lainnya juga turut hadir.
Danrem 091/ASN Brigjen TNI Dendi Suryadi mengatakan, kegiatan tersebut merupakan momen menyamakan visi, misi, dan kebijakan pimpinan TNI AD dengan aparat pemerintah daerah yang ada di Kaltim. Dengan kegiatan tersebut, diharapkannya tercipta pemahaman yang sama dan bersinergi dalam rangka menjalankan tugas pokok dan pembangunan di daerah. “Bisa meningkatkan sinergi antara TNI dan komponen pemerintah dalam membantu mewujudkan pembangunan yang maju dan sejahtera. Bahwa keamanan bukan tanggung jawab aparat keamanan khususnya TNI Polri saja. Namun, menjadi tanggung jawab semua, saling bahu-membahu dalam mewujudkan rasa aman di tengah masyarakat, terlebih mengantisipasi hoaks,” jelasnya.
Kegiatan komsos dengan pemerintahan tersebut merupakan implementasi program kerja bidang teritorial. Tujuannya selalu memelihara dan meningkatkan kebersamaan antara aparat TNI AD dan pemerintah wilayah. Acara dilanjutkan beberapa penyampaian dari Disperindagkop Kaltim, paparan kepala Dinas ESDM Kaltim, paparan kepala Dinas Lingkungan Hidup Kaltim, paparan kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kaltim.
Diungkapkan jenderal TNI bintang satu tersebut, pemanfaatan segala media termasuk media sosial memang sangat penting untuk apa menyosialisasikan dan menyampaikan bentuk pertanggungjawaban pemerintah dan kepada masyarakat, terlebih apa yang hendak dikerjakan. “Memang jadi alternatifnya dalam medsos di samping pemerintah maupun TNI juga punya media resmi sendiri kan, tapi medsos faktanya cukup banyak dikunjungi atau dibaca masyarakat. Jadi bisa membantu,” kuncinya. Perwira tinggi TNI itu juga mengingatkan agar saring sebelum sharing agar tak terjadi kesalahan. (dra/k8)