3 Jenis Makanan Ini Baik Dikonsumsi Saat Tipes Akibat Salmonella

- Jumat, 15 April 2022 | 11:56 WIB
ILUSTRASI. Pasien tipes tetap harus mengonsumsi protein seperti putih telur, ikan, dan ayam serta tahu tempe. Hal itu untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya agar lebih kuat. (NDTV)
ILUSTRASI. Pasien tipes tetap harus mengonsumsi protein seperti putih telur, ikan, dan ayam serta tahu tempe. Hal itu untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya agar lebih kuat. (NDTV)

 Penyakit tipes akibat terinfeksi baktei salmonella Thyposa umumnya merasakan keluhan di bagian pencernaan. Sebab penyakit ini umumnya menyerang usus halus seseorang. Penyakit tipes akibat kuman Salmonella mendadak heboh seiring dengan penarikan cokelat telur Kinder seperti Kinder Surprise dan Kinder Joy dari Belgia karena diduga tercemar Salmonella.

Ahli Spesialis Penyakit Dalam dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Prof Ari Fahrial Syam menjelaskan, ada dua tatalaksana pengobatan untuk pasien penyakit tipes. Pertama, bisa dirawat di rumah. Kedua, harus dirawat di RS jika kondisinya sudah berat dan dehidrasi.

“Jika pasien dirawat, biasanya dikasih infus, lalu antibiotik infusan, lalu obat-obatan lain sesuai keluhan dan kendala,” kata Prof Ari kepada JawaPos.com, Kamis (14/4). Baik dirawat di RS maupun di rumah, pasien biasanya harus menyantap makanan yang lunak. Sebab karena ini adalah penyakit pencernaan, maka makanan yang dikonsumsi sebaiknya bersifat lembut. Apa saja?

Makanan Lunak

“Makanan untuk pasien tipes biasanya lembut seperti bubur baik di rumah maupun di rumah sakit,” kata Prof Ari. 

Makanan Berkuah

Karena umumnya pasien tipes tidak nafsu makan atau mual muntah, maka sebaiknya makanan untuk pasien tipes yakni berkuah. Misalnya seperti sup.

Protein

Lalu pasien tipes tetap harus mengonsumsi protein seperti putih telur, ikan, dan ayam serta tahu tempe. Hal itu untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya agar lebih kuat.

Apa saja makanan yang harus dihindari?

Pasien tipes harus menghindari makanan berlemak yang tak baik untuk usus dan pencernaannya. Selain itu, pasien tipes jangan makan makanan asam dan pedas karena malah makin melukai ususnya. (jpc)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Puasa Pertama Tanpa Virgion

Minggu, 17 Maret 2024 | 20:29 WIB

Badarawuhi Bakal Melanglang Buana ke Amerika

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:02 WIB
X