Buka Puasa Santap Balung Mekuah, Olahan Daging Kambing Khas Bali

- Jumat, 15 April 2022 | 11:54 WIB
Menu khas Bali, Balung Mekuah. (The Margo Hotel)
Menu khas Bali, Balung Mekuah. (The Margo Hotel)

Saat mencicipi kuliner khas Bali, barangkali lebih umum masyarakat mengenal menu sate lilit, ayam betutu, hingga sambal matah. Akan tetapi, Bali ternyata memiliki beragam kekayaan kuliner lainnya. Salah satunya adalah Balung Mekuah. Menu apa itu?

Adalah sebuah menu berkuah dengan olahan protein daging sapi atau daging kambing. Cita rasa bumbu kuning yang khas menggugah selera dengan ditambah nasi sebagai menu setelah berbuka puasa.

Dalam tema LoFF (Local Food Festival) Ramadan, Sajikan Kuliner Nusantara dari berbagai daerah oleh The Margo Hotel, tak perlu jauh-jauh pulang kampung ke Bali jika ingin mencicipi Balung Mekuah. Di tangan chef profesional, Balung Mekuah diolah jadi lebih lezat. “Selain main course, menu khas lokal ini akan mengobati kerinduan pecinta Kuliner lokal karena saat ini sudah agak sulit ditemukan,” ungkap Public Relation Manager The Margo Hotel Kartika Sekartaji kepada JawaPos.com baru-baru ini.

Executive Chef Eno Dadang yang berpengalaman untuk makanan asli Indonesia. Menurutnya, Balung Mekuah dapat diganti dengan berbagai macam daging atau pilihan protein sesuai selera. “Ini khas Bali, boleh dengan daging sapi atau kambing, atau terserah sesuai selera,” kata Chef Eno.

Menurut Chef Eno, Balung Mekuah bisa meningkatkan energi selama puasa dan meningkatkan selera makan saat berbuka. Ia menyarankan agar lebih enak maka pilihlah bagian iga kambing. “Bumbu khasnya yakni kunyit, bawang putih, bawang merah, dan santan,” kata Chef Eno.

Tips Mengolah Daging Kambing

Menurut Chef Eno, daging kambing jangan dicuci dulu jika memang belum akan diolah. Pilihannya hanya dua, yakni langsung masuk freezer atau langsung diolah. “Saat menerimanya, jangan sekali-sekali dicuci dulu, kalau ayam bebek boleh cuci. Tapi kalau sapi dan kambing jangan dicuci,” katanya kepada JawaPos.com. “Sebab jika kambing dicuci lalu didiamkan maka akan mengubah aroma. Jadi lebih bau,” tambahnya. 

Bahan – Bahan:

Lontong 5 buah
Iga Kambing 1 kilogram
Santan 150 gram
Bumbu Halus
Bawang putih 50 gram
Bawang merah 80 gram
Kemiri 10 gram
Cabe merah besar 10 gram
Kunyit Fresh 10 gram
Lengkuas 10 gram
Sereh 10 gram
Daun jeruk 1 gram
Penyedap Aromatik
Garam 5 gram
Gula 5 gram
Ketumbar 2 gram
Lada 2 gram
Kayu manis 6 gram
Penyedap rasa 5 gram
Cengkeh 5 gram
Honey Star

Pelengkap:

Kecap manis 10 gram
Jeruk nipis 10 gram
Bawang goreng 10 gram
Sambal soto 10 gram
Daun bawang 5 gram
Kol 15 gram

Cara membuat Balung Mekuah:

1. Potong daging iga Bersihan dari kotoran .

2. Rebus daging iga bersama dengan air, serai, daun jeruk purut, daun jeruk purut, daun salam sampai mendidih.

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X