Stadion Tersibuk, Simo Keluhkan Rumput yang Sulit Tumbuh

- Selasa, 25 Januari 2022 | 10:09 WIB
MENANG SUSAH PAYAH: Bomber Inter Milan Edin Dzeko menjadi pencetak gol kemenangan atas Venezia FC di Stadio Giuseppe Meazza.
MENANG SUSAH PAYAH: Bomber Inter Milan Edin Dzeko menjadi pencetak gol kemenangan atas Venezia FC di Stadio Giuseppe Meazza.

MILAN – Dibandingkan stadion lainnya di liga elite Eropa, tidak ada yang sesibuk Stadio San Siro atau Stadio Giuseppe Meazza, kandang AC Milan dan Inter Milan. Rata-rata per musim, San Siro dapat menggelar 36 pertandingan! Itu hanya untuk laga Serie A. Belum di Coppa Italia, Supercoppa Italiana, atau Liga Champions.

Efek dari agenda padat adalah kerusakan yang timbul di lapangan. Khususnya rumput. Pemandangan itu sejatinya sudah terlihat ketika San Siro dipercaya menggelar final four UEFA Nations League 2020–2021 pada 7–11 Oktober tahun lalu.

Karena itu, bukan suatu yang berlebihan atau mengada-ada ketika allenatore Inter Milan Simone Inzaghi mengeluhkan rumput San Siro setelah tim asuhannya menang susah payah 2-1 atas Venezia FC di Serie A kemarin (23/1). Menurut Simo, sapaan akrab Simone Inzaghi, kondisi rumput San Siro benar-benar sudah rusak.

”Rumput San Siro sesungguhnya tidak layak dipergunakan lagi,” ucap Simo kepada DAZN. ”Itu yang membuat kami kesulitan untuk mengembangkan permainan. Permukaan lapangan juga payah,” imbuh pelatih yang baru memenangi Supercoppa Italana 2021 itu.

Kepada La Gazzetta dello Sport, ahli agronomi Lega Serie A Giovanni Castelli menganggap persoalan lapangan San Siro sangat penting untuk dibahas. Menurut Castelli, sudah delapan tahun terakhir kondisi rumput San Siro dirawat dengan cara ”mengawinkan” rumput alami dengan rumput hibrida sintetis.

”Masalahnya adalah menggunakan (rumput lapangan) dalam waktu kurang dari 24 jam pasti akan ada efek buruknya. Selama ada dua tim yang melakoni pertandingan di stadion itu, masalah pasti akan berulang,” beber Castelli.

”Satu-satunya solusi adalah istirahat. Sebab, jumlah laga di sana (San Siro, Red) sudah terlalu banyak sehingga rumput gagal pulih kembali,” imbuh Castelli. (ren/c19/dns)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB

Alcaraz Mundur dari Barcelona Open

Senin, 15 April 2024 | 11:10 WIB

Arung Jeram Kaltim Tekankan Pentingnya Regenerasi

Senin, 15 April 2024 | 09:15 WIB

Duel Sisa 1 Detik, Max Hantam Justin Hingga Ambruk

Minggu, 14 April 2024 | 12:49 WIB

Mulai Fokus Penentuan Status Unggulan

Sabtu, 13 April 2024 | 20:00 WIB

Jorge Martin Makin Dekat ke Pabrikan Ducati

Sabtu, 13 April 2024 | 17:15 WIB

Detroit Pistons Jalani Musim Terburuk 

Sabtu, 13 April 2024 | 14:50 WIB

Siapkan Pendampingan Penyusunan PPA

Sabtu, 13 April 2024 | 14:30 WIB

Hanya Sisakan Jojo di Semifinal

Sabtu, 13 April 2024 | 11:52 WIB

Bola Tangan Kaltim Hasrat Bidik Emas Lagi  

Selasa, 9 April 2024 | 18:15 WIB
X