Rela Resign demi Punya Galeri Pertama di Balikpapan

- Jumat, 14 Januari 2022 | 12:55 WIB
Adi Syahputra
Adi Syahputra

Meski sudah dikenal sejak 2014 di Balikpapan, namun baru tahun lalu, sebuah galeri khusus aquascape dibuka di Kota Minyak.

 

M RIDHUAN, Balikpapan

 

PEMANDANGAN hutan langsung menyambut mata setiap orang yang masuk. Di sebuah rumah toko (ruko) berlantai tiga di Jalan APT Pranoto, Kelurahan Gunung Sari Ilir, Balikpapan Tengah. Hutan itu dibuat dalam sebuah akuarium kaca 100x45x45 sentimeter. Dengan bahan akar kayu, batu yang ditempeli lumut. Pasir berpadu membentuk jalan ke belakang, mengajak mata untuk menjelajahi.

“Selamat datang, Om,” sapa Adi Syahputra, pemilik Dhy Gallery Aquascape, kepada awak media yang datang pertengahan Desember lalu.

Dengan rambut gondrongnya, Adi menjadi pemilik galeri pertama aquascape di Balikpapan. Memang banyak toko yang menjual bahan dan peralatan aquascape. Namun, belum ada yang benar-benar fokus dalam menyajikan display yang lengkap dalam sebuah toko. Hal itu yang sebenarnya menjadi awal mula pria 34 tahun tersebut untuk membuka usaha di bidang ini. “Di Balikpapan ini ‘kan rata-rata toko fokusnya jualan ikan hias saja,” ungkapnya.

Perkenalan Adi pada dunia aquascape sebenarnya sudah sejak 2016. Sebelumnya dia sudah “bermain air” dengan beternak ikan Guppy. Namun saat berselancar di dunia maya terutama YouTube, dia melihat ada sebuah seni air tawar yang bisa diaplikasikan ke dalam akuarium.

“Saya lihat bagus. Belum tahu ada aquascape di sini. Jadi coba-coba saja. Batu dan pasirnya pun itu dari bahan bangunan,” katanya lantas tertawa.

Belajar dan terus belajar. Adi selama dua tahun lalu banyak bereksperimen sendiri. Lambat laun dia juga banyak berkenalan dengan sesama scaper (penghobi aquascape). Hobi pun dijalani di rumah. Hingga ruang tamunya penuh dengan aquascape. Membuat istrinya jengkel.

“Ya, pulang kerja bukannya sama istri, lanjut main air. Sampai pagi jam 2. Terus gitu, ya siapa yang enggak marah,” ucapnya yang saat itu masih bekerja sebagai kurir sebuah perusahaan logistik.

Mengingat aquascape termasuk hobi yang cukup menguras kantong, Adi pun akhirnya membuka usaha kecil-kecilan. Menjual bucephalandra. Tanaman asli Kalimantan yang digemari para scaper dunia. Selain bucephalandra, dia juga menjual moss (lumut), tanaman yang juga disenangi para scaper. “Karena masih dalam tahap belajar, saya belum berani untuk ‘keluar’ (menawarkan jasa setting dan perawatan aquascape),” ucapnya.

Akhirnya pada 2018, karena karyanya kerap mondar-mandir di dunia maya, Adi pun menerima jasa setting pertamanya. Berlanjut hingga pundi-pundi rupiah dikumpulkan. Sebagian disisihkan untuk diberikan ke istri. Yang sabar menghadapi hobinya tersebut. “Alhamdulillah bisa belikan istri skincare. Jadi istri paham kalau ternyata hobi ini juga menghasilkan,” senyumnya.

Job demi job terkait aquascape pun datang. Adi yang kala itu masih bekerja lebih banyak menolak. Dan lebih memberikannya ke rekan sesama scaper. Akhirnya, pada 2019 dia memutuskan keluar dari pekerjaannya. Berkat dukungan istri, dia pun mantap membuka sebuah galeri khusus aquascape.

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X