Aliran Lava di Hawaii Disebut Semeru

- Minggu, 19 Desember 2021 | 11:23 WIB

Rekaman video aliran lava pijar yang diklaim sebagai erupsi Semeru tersebar luas di medsos akhir-akhir ini.

 

REKAMAN yang begitu dekat layaknya keran yang mengucurkan air terekam jelas. Katanya, lahar panas itu akibat erupsi Gunung Semeru.

”Semoga Allah SWT memberikan perlindungan untuk saudara-saudara kita di sekitar Gunung Semeru, Aamiin YRA. Gunung Semeru mengeluarkan lahar panas yang sangat dahsyat,” tulis akun Facebook Usmulyani SE itu Senin (6/12).

Rekaman 18 detik itu memperlihatkan kucuran lava panas yang sangat jelas. Bahkan terlihat merahnya. Sembari mengeluarkan asap putih, sesekali juga terjadi ledakan kecil (bit.ly/LavaPijarSemeru).

Dari hasil penelusuran, ditemukan video yang identik dengan rekaman tersebut. Namun, lokasinya tidak berada di Gunung Semeru. Google Reverse Images mengarahkan Jawa Pos pada kanal YouTube yang mengunggah video pada Februari 2017. Kanal KPIX CBS SF Bay Area mengunggah video yang identik dengan unggahan sebelumnya.

Judul video itu berbunyi MOTHER NATURE’S FIERY TOUCH: USGS video of the current lava flow from Hawaii’s Kilauea Volcano. ”Video USGS aliran lava saat ini dari Gunung Kilauea, Hawaii.” Begitu keterangan kanal tersebut. Anda dapat melihatnya di bit.ly/GunungDiHawaii.

Menurut penjelasan situs resmi United States Geological Survey (USGS), Gunung Kilauea telah meletus dari lubang tunggal di dinding barat Kawah Halemaumau di Taman Nasional Gunung Api Hawaii. Sampai 4 Desember 2021 pagi, tingkat letusan telah menurun tajam. Meskipun begitu, semua aktivitas lava terbatas di dalam kawah tersebut. Tingkat emisi gas vulkanis juga tetap tinggi.  

Menurut informasi, Gunung Kilauea termasuk jenis gunung berapi perisai. Gunung itu paling aktif di antara kelima gunung berapi yang bersama-sama membentuk Pulau Besar Hawaii. Selengkapnya Anda dapat membacanya di bit.ly/SoalGnKilauea. (zam/c19/jun/jpg/far/k16)

 

FAKTA

Video lava mengalir seperti keran air itu terjadi di Gunung Kilauea, Hawaii. Hingga kini gunung tersebut tetap aktif.

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X