Gandeng Semua Kader Gelora, Karena Partai Rakyat Semua Kalangan

- Senin, 6 Desember 2021 | 09:37 WIB
Festival Literasi Akademik Manusia Indonesia resmi diluncurkan perdana di Balroom Hotel Harris Samarinda, Minggu (5/12).
Festival Literasi Akademik Manusia Indonesia resmi diluncurkan perdana di Balroom Hotel Harris Samarinda, Minggu (5/12).

SAMARINDA- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Gelora Indonesia (Gelora) Kaltim menggelar Festival Literasi Akademi Manusia Indonesia (AMI), Acara juga dirangkai dengan pengukuhan Ketua Dewan Pimpinan Daerah di 10 kabupaten dan kota di Kaltim. Kegiatan yang digelar secara konferensi pers bersama awak media tersebut berlangsung di Ballroom Hotel Haris Samarinda lantai 5, Minggu (5/12).

DPW Gelora Kaltim, H Hadi Mulyadi mengatakan, ada 103 DPC tingkat kecamatan se-Kaltim dikukuhkan bersama dengan DPD. Pihaknya bertekad memenuhi struktur DPD dan DPC sejak setahun lalu. "Dan se-Indonesia, kita telah memenuhi 85 persen DPC se-Indonesia. Ini penting kami sampaikan dalam Festival Literasi mengingatkan pada kita semua sebagai bangsa yang ingin maju untuk selalu aktif dalam agenda literasi. Artinya, kita yang ingin maju, harus memiliki narasi yang baik dalam hal membangun bangsa,” ucapnya.

Dikatakakannya, struktur Partai Gelora telah ada di 34 provinsi dan 514 di kabupaten kota dan 85 DPD. Dengan total 6 ribu kader partai. Pembentukannya dilakukan hingga level kelurahan hanya dalam kurun waktu 2 tahun. “Target kita di Kaltim sendiri, kita target 10 persen dari nasional. Atau 1 juta kader hingga 2024. Tapi kalau sampai akhir tahun 2022 nanti, kita target bertambah 200 ribu. Kami optimis, karena melihat antusiasme masyarakat,” imbuhnya.

Sementara itu, Direktur AMI DPN Gelora Coach Gunawan, menambahkan kegiatan festival literasi ini, terbuka bagi siapapun dan tak memandang latar belakang apapun asal bisa berkomitmen dan mau menjadi kader Gelora. "Tujuannya membentuk karakter-karakter kader Gelora yang inovafif, kreatif, siap berkolaborasi menuju indonesia lebih baik, bersatu menyatukan Indonesia ditengah proses-proses yang memecah belah Indonesia," terangnya. 

Selain itu, yang menarik kader yang tergabung di AMI Gelora di Kaltim ini kebanyakan di kalangan pendidik SMA kebawah. Ini menunjukkan bahwa partai Gelora memang partai nya rakyat Indonesia. "Saya meyakini dengan adanya AMI ini dapat merangkul semua kalangan masyarakat tanpa melihat status sosial apapun," pungkasnya.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Bangter 4 Rofi Munawar, Direktur AMI DPN Gunawan, Sekretaris DPW Partai Gelora Kaltim Sarwono, Kabid Kerjasama Lembaga Ratu Ratna Damayanti, Kabid Perempuan Ratih Sanggarwaty, Kabid Kaderisasi KH Musyafa Ahmad Rahim, Sekbid Sospol Hissan Matta, Kabid Gelora Muda Hudzaifah Muhibullah dan kader Partai Gelora se-kabupaten/kota Kaltim. (pms)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X