PT HAL Gelar Vaksinasi di Tiga Desa, 1.534 Dosis Sukses Disuntikan Kepada Warga

- Minggu, 5 Desember 2021 | 20:07 WIB
DUKUNG PEMERINTAH: Kepala Adat Desa Pelawan, Elham turut mensukseskan pelaksanaan vaksinasi. Dirinya menjadi orang pertama yang menerima suntikan vaksin Sinovac.
DUKUNG PEMERINTAH: Kepala Adat Desa Pelawan, Elham turut mensukseskan pelaksanaan vaksinasi. Dirinya menjadi orang pertama yang menerima suntikan vaksin Sinovac.

SANGATTA – Program peningkatan herd immunity melalui pelaksanaan vaksinasi telah digencarkan pemerintah pusat. Sehingga semua pihak sudah seharusnya mendukung program tersebut. Baik pemerintah maupun pihak swasta.

Seperti yang dilaksanakan PT Hanusentra Agro Lestari (PT HAL). Beroperasi di Kecamatan Sangkulirang, Kutai Timur (Kutim), perusahaan yang bergerak di sektor perkebunan kelapa sawit itu turut mendukung program peningkatan herd immunity.

Program vaksinasi dosis pertama yang terlaksana pada 30-31 Oktober lalu itu, menyasar masyarakat tiga desa. Yakni Desa Mandu Dalam, Tepian Terap dan Desa Pelawan. Pihaknya kembali menggelar vaksinasi dosis kedua di Gedung Serba Guna (GSG) PT HAL akhir pekan lalu, pada 4-5 Desember.

Pihaknya bekerja sama dengan Puskesmas Sangkulirang dan seluruh desa di wilayah kerja PT HAL. Puskesmas Sangkulirang menurunkan 20 tenaga vaksinator bersinergi dengan tim medis PT HAL.

Kepala UPTD Puskesmas Sangkulirang dr Markus Sambo menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang sangat luar biasa atas kontribusi PT HAL, yang telah mendukung program pemerintah. Termasuk kepada kepala desa yang sudah berperan aktif sehingga vaksinasi tersebut berjalan sukses.

“Dukungan perusahaan akan membantu meningkatkan herd immunity hingga pedalaman. Tindakan ini perlu diberikan apresiasi,” singkatnya.

Sementara itu, Estate Controller PT HAL Dede Hirawan memberikan apresiasi kepada seluruh masyarakat. Sebab, sangat antusiasme mengikuti pelaksanaan vaksinasi tersebut sangat tinggi.

“Kami akan terus berupaya bersinergi dengan seluruh lapisan pemerintah. Sebagai wujud mensukseskan gerakan vaksinasi nasional,” tegasnya.

Terutama untuk mencapai target kekebalan komunitas yang telah ditetapkan pemerintah. Walaupun sudah divaksin, dia mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Tetap harus waspada. Tidak boleh lengah. Harus saling menjaga dan melindungi untuk kesehatan bersama,” ucapnya.

Sedangkan Elham, Kepala Adat Desa Pelawan, menjadi orang pertama menerima vaksinasi yang digelar PT HAL. Mewakili masyarakat, dia mengucapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada pihak perusahaan.

“Perhatian dari perusahaan sangat bermanfaat bagi kami, warga pedalaman untuk dapat meningkat kekebalan tubuh,” tutupnya.

Perlu diketahui, vaksinasi tersebut berlangsung aman dan lancar. Dipastikan pula, selama kegiatan telah mematuhi protokol kesehatan. Sedangkan PT HAL, telah menyediakan 1.534 dosis vaksin sinovac yang telah disuntikan kepada masyarakat di tiga desa tersebut. (pms/dq)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X