Demi Pembalasan Musim Depan

- Sabtu, 25 September 2021 | 10:44 WIB
Joan Mir dan Alex Rins
Joan Mir dan Alex Rins

SANTA MONICA-CELLA - Balapan tahun ini tersisa empat race lagi. Suzuki Ecstar dan Repsol Honda pun sudah menyusun persiapan untuk tahun depan. Kesiapan itu terlihat dalam sesi latihan di sirkuit Misano, Santa Monica-Cella, dalam beberapa hari terakhir.

Suzuki lebih serius untuk tahun depan. Sebab, mereka mengawali dengan pergantian chassis untuk GSX-RR yang ditunggangi Joan Mir dan Alex Rins. Mir terlihat sudah menggunakan chassis baru tersebut dalam tes, meski mesinnya masih memakai untuk kompetisi tahun ini.

Bahkan, pabrikan asal Jepang itu memutuskan untuk memakai chassis baru untuk sisa kompetisi tahun ini. Proses adaptasi jadi pertimbangan utama. Meski nantinya mesin akan di-update untuk ajang tahun depan. Setidaknya, feel pembalap asal Spanyol itu kepada chassis baru terjadi lebih cepat.

Dalam aturan MotoGP, pergantian chassis boleh dilakukan ketika musim berjalan. Tetapi, hal itu tidak berlaku untuk pergantian mesin. Untuk mesin Suzuki tahun depan, masih mirip dengan tahun ini. Bedanya, akan lebih bertenaga dan Mir sudah menjajalnya dalam tes di Misano hari Rabu (22/9).

"Kemarin (Rabu, Red) mencoba mesin baru untuk musim depan dan hari ini (kemarin, Red) mencoba chassis baru. Semua berjalan lancar. Dengan chassis ini aku merasa lebih stabil terutama ketika pengereman," ujar juara MotoGP tahun lalu tersebut kepada Sky Sport Italia.

Untuk Repsol Honda, memang tidak akan ada perubahan komponen yang digunakan di sisa tahun ini. Tetapi, inisiatif mereka untuk tahun depan terlihat dengan penggunaan motor prototype dalam tes di Misano. Tidak tanggung-tanggung. Model prototype itu digunakan dalam dua hari latihan mereka. Prototype yang digunakan Marc Marquez dan Pol Espargaro terlihat lebih garang dari RC213V 2021. Berwarna hitam dan terkesan lebih ramping di bagian samping.

Yang dilakukan Suzuki dan Honda dalam tes Misano adalah sebagai persiapan untuk tahun depan. Sebab, tahun ini wakil dua tim itu terlempar dari dua besar perebutan juara. Mereka tertinggal dari pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo dan pembalap Ducati Francesco Bagnaia. Hal serupa terjadi di klasemen pabrikan dengan Ducati dan Yamaha mendominasi di dua teratas.

"Pada dasarnya aku senang (dengan serangkaian tes di Misano, Red). Kami melakukan banyak hal menarik (untuk ajang tahun depan, Red)" ucap Marquez. (io/bas)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X