Ketua DPRD Dukung Sukseskan Rapimda dan Musda KNPI Kukar

- Jumat, 24 September 2021 | 09:41 WIB
Abdul Rasid (ketiga kanan) menerima kunjungan panitia Rapimda KNPI Kukar.
Abdul Rasid (ketiga kanan) menerima kunjungan panitia Rapimda KNPI Kukar.

 

-

 

Prokal.co, Tenggarong - Ketua DPRD Kutai Kartanegara Abdul Rasid menerima kunjungan dari panitia Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) DPD KNPI kukar, Rabu (22/09). Pertemuan tersebut dilakukan untuk membahas persiapan Rapimda sekaligus Musyawarah Daerah (Musda) dalam waktu dekat.

Rasid menyampaikan sangat menyambut baik kegiatan tersebut demi kemajuan roda organisasi KNPI. "Sejauh ini KNPI sangat berkontribusi sebagai organisasi pemuda yang turut aktif mengawal kemajuan Kukar, jadi harus kita dukung bersama," kata Rasid. Sementara itu, Ketua Panitia Rapimda KNPI Kukar, Wahono mengatakan pelaksanaannya bakal diagendakan pada tanggal 27 September ini di salah satu hotel Kecamatan Tenggarong.

"Kami memastikan kelancaran acara sampai akhir, dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat," ucap Wahono. Wahono menjelaskan puluhan Organisasi Kepemudaan (OKP) bakal hadir dalam acara tersebut. Bakal calon Ketua KNPI Kukar yang baru juga akan dibahas kriteria yang ideal dalam forum tersebut. "Soal kriteria akan kita bahas di Rapimda sebagai bahan di kegiatan Musda, kami mengharapkan yang terbaik," imbuhnya.

Tak lupa, pihak kepanitiaan juga mengucapkan terimakasih kepada Ketua DPRD Kukar atas dukungannya yang diberikan. "Kami apresiasi pak Rasid atas dukungannya, karena semua ini demi estafet kepemimpinan pemuda di Kukar," pungkasnya. (adv/RH)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X