Siap Sukseskan Program Sejuta Rumah, Jamin Produk Lebih Berkualitas

- Jumat, 3 September 2021 | 13:08 WIB

Perhimpunan Wirausahawan Rumah Rakyat Nusantara (Perwiranusa) Kaltim telah resmi dilantik, Sabtu (28/8) di Hotel Royal Suite, Balikpapan. Kepengurusan 2021-2026 ini dipimpin Dr Abriantinus MA.

 

ULIL MUAWANAH, Balikpapan

 

PERWIRANUSA merupakan transformasi dari Asosiasi Pengembang dan Pemasar Rumah Nasional (Asprumnas). Perhimpunan ini sifatnya koordinatif. Asosiasi para wirausaha yang bergerak di bidang properti di bawah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Konsen utamanya kepada pasar rumah murah. Yang mana mengembangkan kawasan perumahan rakyat berstandar tinggi, dari hulu ke hilir. Ada dua hal yang mewadahi perhimpunan ini, yakni dari segi pemasaran maupun permodalan.

Guna menyukseskan program sejuta rumah, mereka siap mengawal proses pengadaan lahan, pengukuran, perencanaan, perancangan, perizinan, keuangan, pemasaran hingga pengadaan bahan bangunan dan pengawasan.

Tercatat ada 17 anggota bergabung dengan Perwiranusa Kaltim. Mulai dari developer individu yang menangani perumahan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), developer yang berbadan usaha, konsultan hukum hingga kontraktor.

”Meskipun masih di tengah pandemi, dengan hadirnya Perwiranusa di Kaltim diharapkan bisa memberikan gairah kembali dan optimisme kepada para pelaku usaha di bidang properti,” ucap Abriantinus.

Suami Vanda Patricia Cornelis ini berterima kasih kepada para pengurus karena sudah memberinya kepercayaan. Ia pun berharap di bawah kepemimpinannya Perwiranusa semakin berkembang. Terutama persoalan pembangunan rumah murah.

Ke depan, Perwiranusa juga akan dibentuk di kabupaten dan kota. Agar perkembangan dunia perumahan terus berkembang dan mampu menjaga eksistensinya.

Dirinya berujar, Kaltim sangat potensial untuk pembangunan perumahan. Terlebih menyambut ibu kota negara (IKN) baru. Pangsa pasar lebih kepada penggarapan perumahan TNI, Polri dan aparatur sipil negara (ASN).

Selama ini, Perwiranusa memang kerap menggarap tanah milik TNI dan pemerintah setempat menjadi perumahan. Tentunya, sinergisitas dengan pihak-pihak terkait harus dilakukan untuk mewujudkannya. Terutama masalah hal perizinan dan lain sebagainya. “Perwiranusa telah ada di 21 provinsi. Sedangkan Kaltim merupakan DPW kedua di Kalimantan setelah Kalbar,” sebutnya.

Menghadapi IKN, kata dia, bisnis properti ke depan akan lebih bergairah. Hanya, tak dimungkiri pandemi Covid-19 memberikan dampak pelemahan ekonomi. Tapi, hal itu tidak menyurutkan kontribusi Perwiranusa terhadap pembangunan di Kaltim khususnya bidang perumahan.

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Kerja Sama dengan SRC

Jumat, 29 Maret 2024 | 14:49 WIB

Ekonomi Bulungan Tumbuh 4,60 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 | 13:30 WIB
X