God Bless Mengobati Kerinduan Fans

- Senin, 30 Agustus 2021 | 10:46 WIB

2021 menjadi salah satu tahun yang penting bagi grup musik rock legendaris, God Bless. Tahun ini, nama besar band yang besar di belantika musik Tanah Air itu menginjak usia 48 tahun.

Kabar baiknya lagi, merayakan usia God Bless yang kian mendekati setengah abad, God Bless siap menggelar konser buat mengobati rindu para fans. Konser tersebut dihelat sebagai bentuk perayaan, dan akan digelar secara daring.

Konser perayaan God Bless ke-48 tahun juga menggandeng platform Video on Demand (VoD) MaxStream. Konser band legendaris yang bertajuk “God Bless 48th Anniversary: Mulai Hari Ini” dapat disaksikan secara virtual pada 31 Agustus mendatang di aplikasi MaxStream.

Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana mengatakan, Telkomsel melalui layanan MaxStream bangga bisa mengambil peran dalam menghadirkan konser virtual band legendaris God Bless yang telah menjadi bagian penting dalam perkembangan industri musik di Indonesia selama 48 tahun.

“Dengan hadirnya konser yang digelar secara virtual di platform MaxStream, kami berharap terus mendukung para pelaku industri musik Indonesia untuk membuka lebih banyak peluang untuk tetap berkarya, terlebih di masa yang tantangan pandemi Covid-19,” ujarnya di jumpa pers daring, Selasa (24/8) lalu.

Konser virtual “God Bless 48th Anniversary: Mulai Hari Ini” sendiri digelar pada 31 Agustus mulai pukul 20.00–23.00 Wita.

Selain God Bless, konser daring dimeriahkan penampilan spesial sejumlah penyanyi dan band ternama Indonesia lainnya, seperti Danilla, Isyana Sarasvati, Tez Sumendra, Dul Djaelani dan Tissa Biani, hingga band Fourtwenty, Kamila, serta Deadsquad featuring Krisyanto Jamrud.

 

Solois Isyana Sarasvati yang turut dalam semarak ulang tahun God Bless itu menjanjikan penampilan yang berbeda dari yang lain, dia bersama tim mengaransemen salah satu lagu band legendaris tersebut. "Enggak sabar banget buat nunjukin performance yang belum pernah dilihat di mana-mana. Aku diberi kesempatan mengaransemesn lagu God Bless sama band aku. Terima kasih atas kesempatan Om Iyek, Om Ian, dan Om Donny," ungkap Isyana.

Bagi pelanggan Telkomsel, keseruan gelaran konser “God Bless 48th Anniversary: Mulai Hari Ini” dapat dinikmati secara virtual melalui platform MaxStream. Pelanggan cukup mengakses aplikasi MaxStream di website maxstream.tv, atau aplikasi MyTelkomsel.

Kemudian, pelanggan dapat melakukan pembelian tiket online nonton konser senilai Rp 48 ribu, dan mendapatkan bebas kuota internet 1 GB dan kuota MAXstream 2 GB dengan syarat dan ketentuan berlaku. (jpg/dra/k8)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X