Tambah Tato Full di Kaki Kanan

- Kamis, 5 Agustus 2021 | 10:19 WIB
Adam Levine dengan tato di kakinya.
Adam Levine dengan tato di kakinya.

Frontman grup Maroon 5 Adam Levine, tampaknya, punya banyak waktu luang selama pandemi. Salah satu caranya untuk menghabiskan waktu adalah membuat tato baru di kaki kanan. Dalam video yang diunggahnya pada Senin (2/8), seniman tato Bill Canales terlihat membuat tato dengan desain yang terinspirasi Jepang untuk Levine.

Levine berbaring di studio tato, sedangkan Canales menorehkan karyanya di atas mata kaki hingga paha Levine. Suami model Behati Prinsloo itu sesekali mengusap kepala seekor anjing untuk menguatkan mental. ’’Tiga belas jam kemudian @billcanales,’’ tulisnya pada caption. Canales juga mengunggah video hitam-putih serupa yang menampilkan proses pembuatan tato tersebut.

’’Dua jam tiga belas jam di @adamlevine seorang pejuang sejati dan neraka karya seorang pria di kaki lainnya oleh @nathan_kostechko yang hebat,’’ tulis Canales, menyebut nama seniman tato lain yang membuat tato di kaki kiri Levine. Tato itu dibuat selang lima bulan sejak Levine membuat tato penuh di kaki kirinya.

Tato bergambar ombak lautan itu dibuat Nathan Kostechko. ’’Cara paling menyakitkan untuk mendapatkan kulit cokelat,’’ kata Levine dalam unggahan Instagram Maret lalu. Kostechko juga merupakan seniman di balik tato jantung di leher Levine.

Levine kali pertama membuat tato di tubuhnya saat berusia 21 tahun. Yakni, tato bergambar merpati di lengan kirinya. ’’Itu lima hari setelah 9/11. Aku merasa perlu mengatakan sesuatu dengan hal yang damai ini di tubuhku,’’ ujarnya saat menjadi Sexiest Man Alive versi People pada 2013.

Sejak itu, Levine terus mengeksplorasi tato di tubuhnya. Dia membuat tato mural besar pertamanya di punggung pada 2016. Tato bergambar putri duyung bersayap yang sedang memeluk tengkorak itu dibuat Bryan Randolph selama enam bulan. (adn/c18/ayi)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Puasa Pertama Tanpa Virgion

Minggu, 17 Maret 2024 | 20:29 WIB

Badarawuhi Bakal Melanglang Buana ke Amerika

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:02 WIB
X