Minhyuk BTOB, Sempat Idap Pneumonia

- Selasa, 3 Agustus 2021 | 11:14 WIB
Minhyuk BTOB
Minhyuk BTOB

Minhyuk BTOB berbagi cerita tentang pengalamannya ketika terpapar Covid-19. Pada Sabtu (31/7), dia mengadakan siaran Instagram Live untuk merayakan kepulangannya dari rumah sakit. Pemilik nama Lee Min-hyuk itu menceritakan, dia dirawat di RS selama dua pekan. Di awal bulan ini, dia sempat menjalani karantina mandiri setelah pelatih vokal yang kontak erat dengannya dinyatakan positif Covid-19.

Namun, pada 17 Juli atau tiga hari pasca dinyatakan terpapar, musisi berusia 30 tahun itu dilarikan ke rumah sakit. Sebab, dia mengalami batuk hingga sesak dan demam tinggi. “Awalnya, karena punya gejala ringan, aku disarankan ke puskesmas. Tapi, karena demamku naik sampai 40 derajat Celsius, Sabtu dua pekan lalu aku dilarikan ke rumah sakit pada dini hari,” paparnya. Minhyuk menceritakan, demam di kisaran 39–40 derajat Celsius itu bertahan hingga delapan hari setelah gejala awal muncul.

Meski sudah mendapat penurun panas, tubuhnya tidak merespons. Dia menyatakan, demam terendahnya saat itu masih ada di kisaran 38,3–38,5 derajat Celsius. “Karena demam yang tinggi di tengah malam dan batuk yang parah, aku sama sekali enggak ingat apa pun di minggu pertama dirawat,” lanjutnya. Musisi yang juga dikenal dengan nama panggung Huta itu menjelaskan, batuknya cukup parah hingga membuatnya sesak dan sulit bernafas. Dia juga mengeluhkan sakit kepala berat sehingga kepalanya terasa seperti hendak pecah.

Selama terpapar Covid-19, Minhyuk juga sempat mengidap pneumonia. Penyakit itu masih menyisakan gejala batuk yang membuat MELODY, sebutan fans BTOB, khawatir. Minhyuk pun tampak lebih kurus. “Ketika timbang setelah keluar dari RS, beratku kurang dari 58 kg. Aku kehilangan 4–5 kg dan banyak massa otot karena tidak bisa berolahraga selama di RS,” ungkapnya. Kini, dia fokus melanjutkan pengobatan dan menjalani pemulihan sesuai saran dokter. Minhyuk juga menghimbau fans tetap waspada.

“Ada kenaikan kasus belakangan ini dan aku harap kalian selalu berhati-hati. Agar tidak mengalami sakit (yang kualami), prioritas utamanya adalah tidak terjangkit Covid-19,” tegasnya. Minhyuk menyatakan, banyak orang yang pulih dari Covid-19, tapi masih membawa “oleh-oleh” di tubuhnya. “Jagalah kesehatan kalian. Semoga kalian tidak sakit,” ungkapnya di akhir siaran itu. (Soompi/fam/len)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X