Wagub Ajak Masyarakat Terapkan Prokes Ketat

- Jumat, 30 Juli 2021 | 10:44 WIB
Hadi Mulyadi
Hadi Mulyadi

SAMARINDA - Merebaknya varian delta Covid-19 di Kaltim, membuat masyarakat masih mesti berhati-hati dan menerapkan protokol kesehatan. Sebab, menurut Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi mengimbau masyarakat Kaltim, peran masyarakat melaksanakan protokol kesehatan, bisa menjadi kunci memutus rantai penularan.

“Untuk tidak terpapar, masyarakat tetap waspada dan selalu menerapkan protokol kesehatan, ternasuk menjaga imunitas diri dengan menjalankan pola hidup sehat, mengkomsumsi makanan yang bergizi," pesan Hadi Mulyadi.

Mantan legislator Senayan itu menambahkan, pelaksanaan PPKM level 4 harus ditaati masyarakat sebagai upaya menekan peningkatan kasus Covid-19. Sebab, membuat kebijakan PPKM level 4 ini merupakan salah satu ikhtiar dari pemerintah.

“Berbagai upaya dan kebijakan yang telah dilakukan pemerintah, kiranya bisa ditaati dan dilaksanakan, termasuk pemberian vaksinasi massal,” sambungya.


Hadi Mulyadi mengakui petugas kesehatan sangat terbatas di beberapa fasilitas kesehatan, seperti rumah sakit dan Puskesmas di Kaltim, kini kewalahan akibat meningkatnya jumlah pasien Covid-19.

Bahkan lanjutnya, di beberapa rumah sakit banyak pasien yang mengantre karena fasilitas di IGD (Instalasi Gawat Darurat) sudah hampir penuh.

"Saya mengajak semua pihak dan masyarakat untuk saling bekerjasama dan membantu pemerintah dalam menanggulangi penyebaran Covid-19,” pesan Hadi. (nyc)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X