Skuat Borneo FC Komplet

- Senin, 26 Juli 2021 | 12:53 WIB
SOLID: Marckho Sandy dan Boaz Solossa dijadwalkan mulai berlatih bersama Borneo FC Hari ini.  BORNEO FC MEDIA
SOLID: Marckho Sandy dan Boaz Solossa dijadwalkan mulai berlatih bersama Borneo FC Hari ini. BORNEO FC MEDIA

Setelah tiba dua hari lalu di Samarinda, Boaz Solossa dijadwalkan memulai latihan perdana bersama Borneo FC Samarinda hari ini. Eks Persipura Jayapura ini sempat absen berlatih karena ada urusan keluarga di kampung halaman.

 

SAMARINDA - Manajer Borneo FC Farid Abubakar menuturkan, Boaz dipastikan sudah bisa bergabung bersama tim hari ini. Hal tersebut juga sudah dinantikan staf pelatih Pesut Etam. 

"Setelah teken kontrak, Boaz memang meminta izin untuk menyelesaikan urusan keluarga di Jayapura. Sekarang semua sudah beres dan kami harap bisa fokus bersama tim," ujar Farid. 

Berstatus pemain bintang, aksi Boaz bersama Borneo FC memang sangat ditunggu. Apalagi musim ini menjadi yang perdana baginya mengarungi kompetisi bukan bareng Persipura. 

"Kami dari manajemen juga tidak sabar menanti aksi Boaz. Kedatangannya musim ini semoga memberikan prestasi untuk Borneo FC," harapnya. 

Tak hanya Boaz, Farid juga menyebut skuatnya bakal komplet. Ada satu pemain lagi yakni Marckho Sandy yang dipastikan turut bergabung. 

"Marckho juga sempat ada urusan di Jayapura. Namun, sekarang sudah di Samarinda dan akan berlatih bersama besok (hari ini)," pungkasnya. (*/abi2/k16)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X