Pemkot Siap Gelar Vaksinasi Massal Lagi

- Jumat, 23 Juli 2021 | 12:12 WIB

Setelah sempat mengalami gangguan server akibat banyaknya pendaftar, Pemkot Balikpapan hari ini (23/7) kembali membuka pendaftaran vaksinasi massal yang akan digelar Senin (26/7) nanti.

 

BALIKPAPAN – Pemkot Balikpapan siap menggelar vaksinasi massal untuk masyarakat umum. Kali ini, kuota pendaftaran dibuka untuk 1.000 orang. Sebelumnya, pendaftaran sudah dibuka secara daring pada Kamis (22/7) pukul 09.00 Wita. Namun, akhirnya terpaksa ditunda karena server down.

Kepala Diskominfo Balikpapan Sutadi mengatakan, pendaftaran sempat berjalan lancar selama beberapa menit. “Mohon maaf karena saat awal dibuka jam 09.00 Wita masih lancar-lancar saja. Tetapi, dengan serbuan puluhan ribu yang mendaftar membuat server aplikasi down,” ujarnya.

Sutadi menuturkan, saat masa pembukaan awal pendaftaran data pendaftar yang sudah berhasil masuk berkisar 200 orang. Kemudian server bermasalah dan tak bisa diakses untuk mendaftar. Teknisnya terjadi karena lonjakan beban pada jaringan dan validasi data penduduk.

Satgas Covid-19 Balikpapan menyampaikan permohonan maaf atas kendala dan ketidaknyamanan tersebut. Pendaftaran daring akan kembali dibuka pada Jumat (23/7) sejak pukul 09.00 Wita. Ada pun pendaftaran vaksinasi masyarakat umum melalui vaksinasi.balikpapan.go.id/umum.

Persyaratan warga khusus KTP Balikpapan dan usia 18 tahun ke atas. Pelaksanaan vaksinasi pada Senin (26/7). Berlokasi di BSCC Dome dengan jenis vaksin Sinovac. “Kami tetap mengakomodasi pendaftar yang telah mendapatkan nomor antrean pada pendaftaran pukul 09.00 Wita tadi (kemarin),” pungkasnya. (gel/rdh/k15)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X