Perubahan Sponsor Jersey Manchester United-Inter Milan, Uang Bukan Satu-satunya

- Kamis, 22 Juli 2021 | 11:11 WIB
Sponsor utama yang tercantum di bagian depan jersey MU berganti dari Chevrolet ke TeamViewer.
Sponsor utama yang tercantum di bagian depan jersey MU berganti dari Chevrolet ke TeamViewer.

Sponsor utama yang tercantum di bagian depan jersey klub sepak bola seperti nyawa. Kucuran dana besar sangat berarti bagi operasional klub. Tapi, Manchester United dan Inter Milan yang berganti sponsor utama musim ini juga punya kepentingan selain pundi-pundi uang.

 

PERGANTIAN sponsor di bagian dada jersey sukses membuat fans United dan Inter pangling dengan klub kesayangannya musim ini. Di bagian dada jersey United musim ini sudah tidak ada lagi Chevrolet dan berganti dengan TeamViewer.

Yang paling kentara tentu Inter. Pabrikan ban mobil Italia Pirelli yang sudah menjadi ciri khas di jersey Nerazzurri sejak 1995—1996 itu telah hilang. Inter memang masih belum mendapatkan sponsor pengganti.

Tetapi, sejauh ini, platform teknologi berbasis blockchain, Socios.com, adalah yang paling dekat dengan Inter. Laporan menyebut, pembicaraan perjanjian kontrak antara kedua pihak disebut bakal tuntas pekan depan.

Angka yang ditawarkan pun lumayan menggiurkan. Per musim, Inter bisa digerojok EUR 20 juta (Rp 342 miliar). Angka tersebut hampir dua kali lipat dari kucuran Pirelli kepada Inter selama ini, EUR 10,5 juta (Rp 179,5 miliar). Itu belum termasuk bonus prestasi yang dijanjikan Socios.com.

Bukan hanya pundi-pundi uang, bekerja sama dengan Socios.com sangat menarik bagi Interisti karena mereka akan terlibat dalam membantu pendapatan klub. Yaitu dengan menggunakan mata uang kripto (cryptocurrency). Sama seperti sosios di Real Madrid atau FC Barcelona, fans tersebut bisa memengaruhi kebijakan klub ketika akan mengambil sebuah keputusan. ’’Bonus ganda dari sponsor baru,’’ tulis Inter News .

Socios.com sejatinya sudah merambah ke klub-klub top Eropa lainnya. Arsenal, Manchester City, Paris Saint-Germain, maupun Barca juga bekerja sama dengan perusahaan tersebut. Bedanya, Socios.com tidak menjadi sponsor utama.

Daily Mail menyebut, kerja sama dengan Socios.com seperti cara lain klub-klub dalam memutar uangnya. Itulah yang sepertinya juga menjadi salah satu alasan United memilih TeamViewer sebagai sponsor utama. Sebab, kalau mengacu nominal, nilai kerja sama dengan perusahaan teknologi asal Jerman itu masih di bawah Chevrolet.

Per musim, TeamViewer ”hanya” memberikan kontribusi dana segar kepada United senilai GBP 47 juta (Rp 928,1 miliar). Jauh dari nominal yang diberikan Chevrolet selama ini, GBP 64 juta (Rp 1,26 triliun). Petinggi klub berjuluk The Red Devils itu juga mengakui angkanya memang kurang menggiurkan.

Namun, ada ”surga" di balik kerja sama dengan TeamViewer yang berdurasi selama lima musim tersebut. Yaitu United bisa mendapatkan keuntungan dari bidang usaha TeamViewer. Sebut saja dari bidang perangkat lunak (software) hingga layanan konektivitas jarak jauh dan solusi digitalisasi perusahaan atau industri.

”Apa yang mereka (TeamViewer) bawa kepada kami sudah melebihi jumlah uangnya,” kata Managing Director United Richard Arnold di laman resmi klub. Momennya pun tepat karena saat ini tidak semua fans bisa datang ke stadion akibat pandemi Covid-19. Alhasil, dengan teknologi yang dimiliki oleh TeamViewer, fans United tetap bisa mengikuti aksi tim kesayangannya melalui tayangan-tayangan langsung yang berkualitas. (ren/dns)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB

Alcaraz Mundur dari Barcelona Open

Senin, 15 April 2024 | 11:10 WIB

Arung Jeram Kaltim Tekankan Pentingnya Regenerasi

Senin, 15 April 2024 | 09:15 WIB

Duel Sisa 1 Detik, Max Hantam Justin Hingga Ambruk

Minggu, 14 April 2024 | 12:49 WIB

Mulai Fokus Penentuan Status Unggulan

Sabtu, 13 April 2024 | 20:00 WIB

Jorge Martin Makin Dekat ke Pabrikan Ducati

Sabtu, 13 April 2024 | 17:15 WIB

Detroit Pistons Jalani Musim Terburuk 

Sabtu, 13 April 2024 | 14:50 WIB

Siapkan Pendampingan Penyusunan PPA

Sabtu, 13 April 2024 | 14:30 WIB
X