Siapa Duet Sehati Lewy?

- Senin, 14 Juni 2021 | 10:16 WIB
Piotr Zielinski diplot
Piotr Zielinski diplot

ST PETERSBURG– Turnamen mayor selalu menjadi mimpi buruk buat kapten Polandia Robert Lewandowski. Di antara tiga turnamen besar yang diikuti Polandia, Euro 2012 dan 2016 serta Piala Dunia 2018, Lewy –panggilan Robert Lewandowski– hanya membukukan dua gol dalam 11 kali penampilannya.

Kesempatan memutus tren melempem di turnamen mayor itu datang lagi kali ini. Pada partisipasi Euro ketiganya, Lewy masih menjadi andalan lini depan Orly, julukan timnas Polandia. Pada matchday pertama grup E nanti malam (14/6), Lewy dkk bakal menghadapi Slovakia di Krestovsky Stadium (siaran langsung RCTI/iNews/Mola TV pukul 23.00 WIB).

”Dia (Lewy, Red) tak tergantikan. Anda juga bisa lihat bahwa semua harapan (di Euro) dari Polandia ada di pundaknya,” kata pelatih Polandia Paulo Sousa seperti dilansir BBC. ”Yang dibutuhkan, yakni kami mendukungnya dengan strategi yang tepat sehingga dia bisa melakukan tugas (di lini depan, Red) dengan baik,” tambah eks pelatih Girondins Bordeaux itu.

Pernyataan pelatih asal Portugal tersebut, tampaknya, secara implisit mengakui bahwa dia belum sepenuhnya mengenal dan memahami karakter Polandia. Nah, setelah menjadi pelatih Polandia menggantikan Jerzy Brz?czek pada 21 Januari lalu, Sousa mengubah skema permainan tim. Dengan skema klasik 4-4-2, Sousa menumpukan semua harapannya kepada Lewy di lini depan.

The Athletic menulis, seiring cederanya Krzysztof Piatek dan Arkadiusz Milik, Sousa akan membuat ”penyangga ganda” di belakang Lewy. Yakni, Piotr Zielinski dan salah satu antara Jakub Swierczok atau Kamil Swiderski.

Dalam dua uji coba internasional terakhir sebelum Euro 2020, Polandia bermain seri 2-2 lawan Islandia (8/6) dan 1-1 lawan Rusia (1/6). Saat lawan Islandia, Lewy diduetkan dengan Swierczok hingga menit ke-81. Namun, kolaborasi keduanya tak berbuah gol.

”Yang menjadi pekerjaan rumah Sousa adalah mencari tandem yang sepadan buat Lewy. Karena baik Swierczok maupun Swiderski secara angka produktivitas sangatlah njomplang dengan Lewy,” tulis The Athletic.

Tetapi, Swiderski memiliki nilai plus daripada Swierczok saat lawan Islandia. Swiderski yang masuk menggantikan Lewy bisa mencetak gol penyama kedudukan buat Polandia.

Sementara itu, eks penyerang timnas Inggris Alan Shearer dalam wawancara dengan Sky Sports mengatakan, Euro 2020 juga Piala Dunia 2022 bisa saja menjadi turnamen mayor penghabisan buat Lewy. Karena itu, ada tuntutan peran Lewy bersama Polandia bisa maksimal.

”Mungkin kita berpikir kalau Leo Messi dan Cristiano Ronaldo adalah yang terbaik dalam sedekade ini. Tapi, bagi saya mencoret Lewy dari daftar yang terbaik tidaklah tepat,” kata Shearer.

Persoalan terbesar Lewy mengapa penampilannya kontras di level klub dengan timnas menurut eks penyerang Newcastle United dan Blackburn Rovers murni karena tidak ada tandem yang pas di Polandia. (io/c13/dra)

-----

 

Perkiraan Pemain

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X