Salam Komando dengan Wali Kota Samarinda, Pastikan Awang Faroek Ishak Baik-Baik Saja

- Rabu, 2 Juni 2021 | 11:22 WIB
Andi Harun menjenguk mantan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak. (FB ANDI HARUN)
Andi Harun menjenguk mantan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak. (FB ANDI HARUN)

-

Wali Kota Samarinda, Andi Harun memastikan jika saat ini mantan Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak masih menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.  Kabar yang disampaikan Andi Harun melalui akun Facebook pribadinya itu. Sekaligus mempertegas, kabar bohong atau hoaks yang pada Selasa, 1 Juni 2021 kemarin menyatakan jika Awang Faroek wafat.

"AYAHANDA Prof. Dr. AWANG FAROEK ISHAK Alhamdulillah sehat, kontrol dan istirahat karena kecapaian di salah satu RS Jakarta," tulis Andi Harun, terkait kondisi kesehatan Awang Faroek yang kini duduk sebagai anggota DPR RI Dapil Kaltim. Momen pertemuan itu juga dibagikan Andi Harun lewat dua foto yang turut serta ia unggah melalui Facebook pribadinya.

"Pagi ini, alhamdulillah berkesempatan menjenguk Bapak Prof. Dr. Awang Faroek Ishak di salah satu RS Jakarta, beliau sehat-begitu beliau melihat saya refleks beliau menyapa dengan gaya khasnya yang ramah “hai, pak Wali-terimakasih” sambil salam komando," lanjut Andi Harun. Masih melalui unggahan tersebut, Mantan Wakil Ketua DPRD Kaltim ini juga mengajak seluruh masyarakat mendoakan yang terbaik untuk mantan Gubernur Kaltim dua periode itu.

"Semoga beliau dipanjangkan umur yang bermanfaat, mendapatkan perlindungan dan keselamatan dunia akhirat. Aamiin," pungkasnya. (pro)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X