Hendak Mencuri Pria Bawa Senjata Tajam di Pasar Kedondong Diamankan

- Sabtu, 1 Mei 2021 | 10:24 WIB
Tersangka dan barang bukti.
Tersangka dan barang bukti.

SAMARINDA - Pada bulan Ramadan dan menjelang hari raya Idul Fitri, aksi kriminal terutama pencurian terus terjadi. Bahkan, semakin bertambah.

Seperti terlihat saat jajaran Polsek Sungai Kunjang mengamankan seorang pria atas nama Iwan 44 tahun karena membawa senjata tajam di Jl Ulin Pasar Kedondong, Rabu (21/4/2021) pukul 16.45 Wita.

Iwan dilaporkan ke polisi oleh warga sekitar dan petugas keamanan pasar karena hendak mencuri. Pelaku ketika itu ditangkap membawa senjata tajam.

"Atas kejadian tersebut, anggota Patroli Polsek Sungai Kunjang mendatangi lokasi kejadian, dan benar bahwa oleh masyarakat telah dilakukan penangkapan terhadap tersangka," jelas Kanit Reskrim Polsek Sungai Kunjang Iptu Purwanto.

Iptu Purwanto menambahkan tersangka diamankan berikut barang buktinya senjata tajam ke Polsek Sungai Kunjang untuk dilakukan penyidikan.

"Tersangka diamankan karena saat itu membawa senjata tajam jenis badik yang tidak dilengkapi dengan surat ijinnya," kata Purwanto.

Senjata tajam dibawa pelaku berjenis badik dengan panjang 14 centimeter. Iwan yang membawa senjata tajam dikenakan Pasal 2 (ayat 1) UU Darurat No 12 th 1951 dengan ancaman 10 tahun kurungan penjara. (myn)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X