Minimalisir Banjir, Fokus Normalisasi Sungai di PPU

- Jumat, 30 April 2021 | 11:21 WIB
ATASI BANJIR: Wilayah yang rawan banjir menjadi prioritas dalam melakukan normalisasi menggunakan ekskavator amfibi.
ATASI BANJIR: Wilayah yang rawan banjir menjadi prioritas dalam melakukan normalisasi menggunakan ekskavator amfibi.

Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (Pemkab PPU) memberikan atensi terhadap sungai di Kecamatan Sepaku. Yaitu normalisasi sungai demi meminimalkan dampak banjir ketika hujan melanda. Hingga Kamis (29/4), normalisasi terus dilakukan di wilayah calon ibu kota negara (IKN) tersebut.


PENAJAM - Kepala Bidang Pengairan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang PPU Abdul Gafur menyebut, normalisasi terhadap sedimentasi sungai sudah dilakukan sejak awal tahun. Menggunakan ekskavator amfibi yang didatangkan pada 2020.

“Armada amfibi masih bekerja di sana melakukan pelebaran badan sungai,” kata Gafur. Pria ramah tersebut membeberkan, pelebaran badan sungai dilakukan di tiga desa; Desa Bukit Raya, Sukaraja, dan Kelurahan Sepaku yang menjadi fokus.

“Karena saat ini armada amfibi kami hanya satu, normalisasi dilakukan secara bergantian. Kami harap masyarakat bersabar. Kami berupaya maksimal,” paparnya. Namun, dia memastikan wilayah yang rawan banjir tetap menjadi prioritas, sehingga ketika hujan deras melanda daerah ini bencana banjir bisa diminimalisasi.

 “Target normalisasi tidak hanya di Sepaku, tapi seluruh kecamatan. Jadi, saat ini fokus di Sepaku dulu, baru kemudian bergantian,” pungkasnya. (asp/kri/k16)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X