Iftar di Horison, Menu Berbeda Setiap 15 Hari

- Selasa, 27 April 2021 | 16:20 WIB
BERAGAM: Terdapat aneka menu untuk menu iftar di Horison. Mulai takjil, sup, makanan utama, hidangan penutup, aneka bubur hingga sambal. RORO MIRA
BERAGAM: Terdapat aneka menu untuk menu iftar di Horison. Mulai takjil, sup, makanan utama, hidangan penutup, aneka bubur hingga sambal. RORO MIRA

Mengusung tema hidangan Nusantara, Horison Hotel Samarinda menyediakan paket berbuka. Menawarkan menu-menu khas daerah yang menggoyang lidah. Aneka takjil sebagai makanan pembuka, jangan sampai dilewatkan.

 

ADA ratusan menu yang sudah disusun sedemikian rupa. Menjadi menu berbuka setiap harinya. “Jadi memang tidak ada menu yang sama selama 15 hari. Menu utama, aneka sup, stall, takjil sampai dessert. Jadi misal ada yang reservasi setiap hari, dipastikan menunya beda dan enggak jenuh,” ungkap chef Deddi Irawan ditemui di Santan Restaurant.

Chef Deddi mengusung cita rasa Indonesia pada setiap hidangannya. Aneka menu unik khas daerah tersedia. Sebut saja sate rambige, merupakan makanan asal Lombok, Nusa Tenggara Barat.

-

IKAN GORENG BALADO: Menggunakan ikan gindara, sehingga memberi kesan rasa berbeda. Berpadu dengan bumbu balado.

 

“Ini sate dari daging sapi, berbeda dengan sate umumnya pakai bumbu kacang, kalau sate ini enggak. Lebih main ke rempah-rempah,” ujarnya. Selain sate rambige, menu unik lainnya yakni sate tanjung.

“Nah sate tanjung sama-sama khas Lombok juga, dari daerah Timur juga. Bedanya ini dari daging ikan. Umumnya ikan yang dagingnya padat seperti ikan kakap,” lanjut Deddi.

-

GULAI SAYUR NANGKA: Kuah yang gurih dengan isian banyak. Salah satu hidangan khas Nusantara.

 

Selain itu, khas makanan Lombok lainnya yaitu rawon sasak. “Enggak terlalu beda dengan rawon seperti biasanya, hanya saja ini lebih kental,” sebut chef yang sudah berpengalaman di dunia kuliner sejak 1993 itu.

Selanjutnya, ada menu daging malbi. Merupakan hidangan khas Palembang, mirip seperti olahan semur dari daging sapi. Kemudian ada ayam betutu, ikan bakar dabu-dabu, hingga dendeng lado merah.

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X