TNI-Polri Kawal Perayaan Paskah Umat Nasrani di Wilayah Kodim 0908/Bontang

- Senin, 5 April 2021 | 18:22 WIB

BONTANG – Aparat gabungan dari  Kodim 0908/Bontang bersama anggota Polres Bontang dan Anggota Den Arhanud 002/ABC melaksanakan pengamanan dan Patroli keliling di tempat ibadah / Gereja di wilayah Bontang yang dijadikan sebagai tempat ibadah Paskah oleh umat Nasrani,Minggu (4/4/2021).

Pengamanan ini dilakukan di seluruh Gereja yang melaksanakan ibadah di Wilayah Kodim 0908/Bontang, dengan tujuan yaitu mewujudkan rasa nyaman dan aman kepada saudara kita umat nasrani yang sedang melaksanakan ibadah Paskah.

Anggota kodim 0908/Bontang bersama Polres Bontang dan Den Arhanud 002/ABC tidak hanya melakukan pengamanan di gereja saja akan tetapi juga melakukan patroli berkeliling ke seluruh gereja yang ada di wilayah kodim 0908/ Bontang.

Kapenrem 091/ASN Mayor Arh Azrul Azis dalam rilis tertulisnya mengatakan dengan adanya pengamanan dan patroli gabungan tersebut diharapkan dapat mengurangi hal yang tidak kita inginkan serta menambah kepercayaan warga masyarakat kepada aparatur negara tepatnya TNI dan polri dalam memberikan rasa aman terhadap terhadap warga yang melakukan ibadah.

Dalam pengamanan tersebut, para personel Kodim 0908/Bontang dan Polres Bontang,Den Arhanud terlebih dahulu melakukan sterilisasi/pengamanan lokasi ibadah dan dilanjutkan menghimbau kepada para jemaat untuk tetap disiplin terhadap protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19. (myn)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X