Bertandang ke Kepulauan Balabalagang, Terhanyut Pesona Alam Bawah Laut

- Selasa, 30 Maret 2021 | 10:09 WIB
Tak jauh dari Balikpapan, tepatnya di Kepulauan Balabalagang terdapat spot diving yang sangat menarik. Tak kalah memesona dibandingkan destinasi wisata bawah laut di daerah lain.
Tak jauh dari Balikpapan, tepatnya di Kepulauan Balabalagang terdapat spot diving yang sangat menarik. Tak kalah memesona dibandingkan destinasi wisata bawah laut di daerah lain.

Pesona destinasi laut memang tidak ada habisnya. Meskipun belum sematang destinasi di daerah lain, Kaltim tidak pernah kehabisan pilihan lokasi wisata bahari.

 

TAK jauh dari Balikpapan, tepatnya di Kepulauan Balabalagang terdapat spot diving yang sangat menarik. Tak kalah memesona dibandingkan destinasi wisata bawah laut di daerah lain.

Kepulauan Balabalagang terletak di Selat Makassar, di tengah-tengah antara Kalimantan dan Sulawesi. Secara administratif, kecamatan kepulauan ini masuk wilayah Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat. Meski secara posisi, letaknya lebih dekat ke Kaltim, yakni dengan wilayah administrasi Kabupaten Paser.

Untuk menuju destinasi ini bisa melalui Pelabuhan Manggar, Balikpapan. Waktu tempuhnya mencapai 7-8 jam. Terdapat beberapa pulau di sekitar Kepulauan Balabalagang. Permukaan tiap pulau tidak terlalu luas dan berada di tengah laut hijau kebiruan. Hanya satu pulau yang berpenghuni, yakni Salissingan. Terdapat dua desa di sana, yaitu desa Balabalagang Barat dan desa Balabalagang Timur.

Terumbu karangnya masih besar-besar dan masih dihuni banyak ikan hias, sehingga destinasi ini menjadi salah satu tujuan wisata diving dan snorkeling. Sebab, keaslian bawah lautnya masih sangat terjaga. Selain itu, pulau tersebut rata-rata berpasir putih, pepohonan yang masih alami menjadi keindahan tersendiri pulau yang berada di Selat Makassar itu.

Bahkan daerah ini rencananya dijadikan salah satu fokus tujuan spot diving oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi kreatif. Daerah yang memang masih minim infrastrukturnya ini tetap bisa dijadikan pilihan destinasi di tengah pandemi. Lokasinya yang tak jauh dari Balikpapan dan bisa diakses menggunakan kapal membuat Pulau Balabalagang bisa masuk wishlist destinasi wisata di Kaltim. (ctr/ndy/k16)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Puasa Pertama Tanpa Virgion

Minggu, 17 Maret 2024 | 20:29 WIB

Badarawuhi Bakal Melanglang Buana ke Amerika

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:02 WIB
X