500 Pejabat Pemerintah dan Wartawan Ikuti Vaksinasi Covid-19

- Senin, 8 Maret 2021 | 14:10 WIB

SAMARINDA - Pemerintah Kota Samarinda dan Satgas menggelar program vaksinasi COVID-19 bagi para pejabat eselon II dan III, tim publikasi pemerintahan dan wartawan di GOR Segiri, Senin (8/3/2021).

Walikota Samarinda Andi Harun mengatakan vaksinasi Covid-19 ini merupakan tahap II termin I dengan target para orang tua lanjut usia (lansia) dan pelayanan publik.

"Kita juga baru saja vaksinasi tahap II ini kepada TNI Polri sebanyak 1.200 personil. Kemudian, pedagang dan guru. Dan hari ini juga dilakukan vaksinasi bagi Kejaksaan Negeri Samarinda. Sedangkan besok baru Kejaksaan Tinggi," ujar Andi Harun.

Andi Harun menjelaskan vaksinasi COVID-19 tahap I untuk termin I dan II sudah dilaksanakan 100 persen oleh Pemerintah Kota melalui Dinas Kesehatan.

"Dinas Kesehatan Kota Samarinda telah laksanakan vaksinasi kepada lembaga lembaga negara di Samarinda. Dan kami Pemerintah Kota sedang mempersiapkan standar protokol kesehatan yang sangat ketat melalui perubahan Perwali No 43 Tahun 2020 sebagai wadah hukum," katanya.

Saat ini, Pemerintah mendorong pembentukan kampung tangguh COVID-19. Hal ini agar kegiatan perekonomian masyarakat bisa terus jalan.

"Salah satu perwujudan kampung tangguh COVID-19 adalah dengan vaksinasi ini yang terus dilakukan Dinas Kesehatan dengan diharapkan mampu menumbuhkan optimisme untuk melewati pandemi ini sudah jalan satu tahun," kata Andi. (myn)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X