Ini Dia, Motor Harga Terjangkau Berfitur ABS ?

- Selasa, 23 Februari 2021 | 11:49 WIB

 

 

 ABS atau Anti Lock Braking System merupakan sebuah sistem pada kendaraan yang mampu menunjang keselamatan penumpang dan pengendaranya. fitur ABS bermanfaat ketika mengerem mendadak, kendaraan yang dikemudikan akan lebih stabil. pada jalanan yang cukup licin ketika melakukan pengereman secara mendadak rem ABS  membantu agar roda kendaraan tidak terkunci sehingga kendaraan masih dapat dikendalikan. Sensor canggih pada ABS dapat membantu mendeteksi ketika roda mengunci. Kemudian, modulator secara otomatis akan menerima sinyal. Setelah itu, piston rem pada motor akan mengendurkan tekanan pada minyak rem dari kaliper.

Tekanan pada piston rem akan kembali pada tingkatan normal jika penguncian pada roda motor berkurang. Peningkatan pada minyak rem juga hanya terjadi 15-50 kali per detik. Hal ini tentu dipengaruhi oleh fitur ABS yang canggih sehingga ketika mengerem mendadak roda tidak mengunci.

Pengendara juga wajib mengetahui dan berhati-hati karena Pengereman yang dilakukan dengan jarak dekat dapat menyebabkan kecelakaan karena sensor ABS tidak memiliki cukup waktu untuk mengirim sinyal pada modulator. Oleh sebab itu, kendaraan akan menabrak lebih dulu sebelum sensor tersebut bekerja. Fitur ABS ini dapat menyebabkan terjadinya gaya sentrifugal dan kurang memadai apabila digunakan pada jalan yang kurang rata atau berkerikil. Selain itu, ketika sensor dari fitur ABS ini terkena air maka sistem kerjanya juga tidak akan maksimal

 

 

Komponen Rem ABS

ABS juga dilengkapi tiga katup pengereman, katup satu terbuka penuh untuk memaksimalkan tekanan minyak rem yang langsung tersambung dengan rem. Sementara itu, katup kedua memiliki fungsi untuk menghalangi tekanan pada minyak rem agar tidak dilanjutkan ke rem.

Kemudian, katup ketiga ini untuk menghalangi beberapa tekanan dari minyak rem agar hanya setengah saja yang diteruskan pada rem kendaraan. Selain itu, fitur ini juga memiliki pompa untuk mengembalikan tekanan yang ada pada jalur pengereman agar dapat diantarkan ke katup rem tersebut.

Rem ABS ini juga memiliki komponen kontroler yang sering disebut sebagai otak dari fitur tersebut. Hal ini dikarenakan kontroler dapat mengendalikan katup kemudian mengolah data yang berasal dari sensor kecepatan pada semua bagian roda kendaraannya

Motor Harga Terjangkau Berfitur ABS ?

Hal pertama yang perlu jadi pertimbangan ketika hendak membeli kendaraan adalah sistem keselamatan yang ditawarkan oleh kendaraan tersebut. Hal ini juga menjadi tantangan bagi para produsen untuk dapat menciptakan sebuah kendaraan dengan teknologi yang canggih seperti ABS.

Harga motor yang dilengkapi dengan sistem ini juga tentunya memiliki harga yang cukup tinggi. Bagi pengendara yang menginginkan motor berfitur ABS namun dengan harga terjangkau dikelasnya maka Suzuki GSX-R150 ABS adalah jawabannya. PT Samekariondo Indah Main Dealer Suzuki Kalimantan Timur – Utara jadi tujuan dimana informasi tentang produk tersebut tersedia. Suzuki GSX-R150 memiliki beberapa type yaitu Shutter Key, Keyless dan ABS untuk harga di bandrol mulai dari Rp 33.335.000,- hingga Rp 37.125.000. Sales Program “SEMARAK SUZUKI” hadir memberikan penawaran terbaik, untuk pembelian secara Tunai dapatkan Cash Back (potongan harga), selanjutnya untuk pembelian secara kredit subsidi uang muka hingga Rp 1.400.000,- dan potongan 1 bulan angsuran. Jangan dilewatkan kesempatan terbaiknya dan segera “Rasakan Sensasi Berkendara Layaknya Bintang”. Berani Melaju Cepat. Gas Kuy !

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Kontribusi BUM Desa di Kalbar Masih Minim

Kamis, 25 April 2024 | 13:30 WIB

Pabrik Rumput Laut di Muara Badak Rampung Desember

Senin, 22 April 2024 | 17:30 WIB
X