Fahmi-Masitah Menanti Jadwal Pelantikan

- Senin, 25 Januari 2021 | 10:12 WIB
PEMENANG PILKADA: Dokter Fahmi Fadli dan Syarifah Masitah Assegaf saat ditetapkan sebagai bupati dan wakil bupati terpilih melalui rapat pleno oleh KPU Paser, Jumat (22/1) malam.
PEMENANG PILKADA: Dokter Fahmi Fadli dan Syarifah Masitah Assegaf saat ditetapkan sebagai bupati dan wakil bupati terpilih melalui rapat pleno oleh KPU Paser, Jumat (22/1) malam.

TANA PASER - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Paser telah menetapkan pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati di Pilkada Paser 2020, dr Fahmi Fadli-Syarifah Masitah Assegaf sebagai pemenang pada rapat pleno Jumat (22/1) malam lalu.

Kini tugas pemerintah daerah dan DPRD Paser untuk memproses hasil penetapan tersebut. Sekretaris DPRD Paser Amiruddin Ahmad mengatakan, Senin pekan ini, DPRD akan menjadwalkan penetapan tersebut melalui rapat badan musyawarah (banmus) bersama bagian pemerintahan Setkab Paser.

“Insyaallah besok pagi kita akan membahas ini lalu menjadwalkan paripurna,” kata Amiruddin, Minggu (24/1).

DPRD akan bergerak cepat memproses ini dan melaporkan hasil paripurna penetapan paslon pemenang tersebut kepada gubernur. Selanjutnya, gubernur menyurati pemerintah daerah dan menunggu informasi pelantikan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Terpisah, Plt Kabag Tata Pemerintahan Setkab Paser Achmad Hartono mengatakan, selain menunggu surat balasan gubernur setelah paripurna oleh DPRD, pihaknya akan membahas proses pemberhentian bupati dan wakil bupati saat ini yang berakhir pada 17 Februari mendatang.

“Pemerintah daerah di sini hanya memfasilitasi, setelah ada surat dari gubernur dan Kemendagri untuk jadwal pelantikannya,” kata Hartono.

Sebelumnya, usai ditetapkan oleh KPU Paser, Fahmi Fadli dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh penyelenggara dan pendukung. Tugas dan dedikasi yang luar biasa telah dikerahkan. Jika ada khilaf dan salah kata selama tahapan, dia meminta maaf. 

“Kami tidak bermaksud membuat paslon lainnya sakit hati atau tidak nyaman,” kata Fahmi. Semua paslon, kata dia, setelah penetapan ini diajaknya bersatu membangun Paser bersama.  “Kita selalu terbuka berkomunikasi,” lanjutnya.

Untuk seluruh masyarakat Kabupaten Paser, Fahmi mengatakan, bisa saja pilihan berbeda. Namun, pada hakikatnya semua memiliki satu tujuan yaitu Paser yang mandiri, maju adil, dan sejahtera. “Kami adalah pemimpin untuk seluruh masyarakat Paser tanpa terkecuali. Pada 2024 nanti kita akan lihat Paser maju dari yang sekarang,” pungkasnya. (jib/kri/k16)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X