Tak Ingin Kecewakan Konsumen

- Senin, 18 Januari 2021 | 11:11 WIB
RUMAHAN: Merintis kembali, mereka sudah memiliki pelanggan tetap. Produk rumahan dengan pangsa pasar makanan ramah untuk anak-anak.
RUMAHAN: Merintis kembali, mereka sudah memiliki pelanggan tetap. Produk rumahan dengan pangsa pasar makanan ramah untuk anak-anak.

MESKI dipegang baru hitungan bulan oleh pasangan Tika dan Ahmad, usaha @nuggetmu.nuggetsehat dirasakan mereka cukup menjanjikan. “Untuk lebih variatif, ada dua menu baru yang kami keluarkan. Walau memang sejauh ini pasarnya memang banyak di nugget dan mozza ball. Ya lumayan lah bisnis ini,” ujar Ahmad.

Ada tanggung jawab besar apalagi mengusung kata sehat. Tak ingin main-main dalam penggunaan bahan. Termasuk salah satu menu yakni filo, ikan olahan tanpa campuran tepung.

“Harus ikan segar, jadi memang kemarin cari ikan segar agak sulit. Sehingga sempat pending. Makanya PR kami memang di pengiriman kalau ada yang beli luar kota, apalagi luar pulau. Kami belum berani,” jelas Tika.

Dalam proses pengolahan, dia juga menjamin higienitas bahan. Sebab, rata-rata testimoni yang datang dari para orangtua yang memberi olahan frozen food mereka ke anak, responsnya positif. “Termasuk kami juga ada sosis ayam sehat. Itu suami sampai kursus untuk bikinnya,” kata Tika.

Dari awal, mereka memang bergerak di online. Seiring waktu, Tika mulai memahami pola pemasaran online. Mengunggah konten menarik, hingga kapan jam atau waktu tertentu.

Sempat ingin mencari tenaga tambahan, belum ketemu yang cocok dan menyesuaikan. Sebab, rangkaian proses pembuatan olahan frozen food tidak sekali duduk selesai. Dengan tenaga yang ada sekarang, diakui memang cukup kewalahan.

Perlahan tapi pasti, memang banyak hal-hal terkait manajemen usaha frozen food yang dibenahi pasangan tersebut. Sehingga bisa menjadi usaha rumahan yang profesional. Dengan tetap tidak meninggalkan kualitas dan tidak mengecewakan konsumen. “Termasuk saya belajar juga bagaimana pengelolaan usaha itu. Apalagi zaman masih pandemi, tapi alhamdulillah sih lumayan (omzetnya) sejauh ini,” pungkas Tika. (rdm/ndu/k8)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X