Jalan Negara Rusak Berat, Pemkab Berharap Dampak IKN

- Kamis, 14 Januari 2021 | 13:21 WIB
INFRASTRUKTUR: Kondisi jalan trans Kalimantan di wilayah Kubar mengalami kerusakan, salah satunya di Kecamatan Bongan ini.
INFRASTRUKTUR: Kondisi jalan trans Kalimantan di wilayah Kubar mengalami kerusakan, salah satunya di Kecamatan Bongan ini.

Kondisi jalan trans Kalimantan penghubung ibu kota Provinsi Kaltim, Samarinda dengan Kabupaten Kutai Barat (Kubar) dan Kabupaten Barito Utara, Provinsi Kalteng, rusak berat. Angin segar pembangunan IKN di Kaltim diharapkan segera dirasakan masyarakat daerah ini.

 

SENDAWAR – Jalan rusak terjadi pada lintas Kaltim dan Kalteng. Seperti badan jalan berlubang persis di tanjakan makin dalam dan tambah banyak. Wakil Bupati Kubar Edyanto Arkan, usai menghadiri peringatan HUT ke-64 Provinsi Kaltim mengatakan, pihaknya kerap menjadi korban atas rusaknya akses utama warga Kalimantan tersebut.

“Semoga jalan tersebut bisa diperbaiki dan direalisasikan pemerintah pusat,” kata Wabup Edyanto Arkan. Ia menyebut jalan ini merupakan kewenangan pemerintah pusat, sehingga harus diperbaiki dengan dana APBN dan dilaksanakan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kaltim.

Sementara Pemkab Kubar tidak memiliki kewenangan untuk memperbaiki jalan tersebut karena berstatus jalan nasional dan provinsi. Diharapkan Pemprov Kaltim bersama BPJN bergerak cepat. Sudah saatnya melihat kondisi jalan poros dari Samarinda-Kubar ini mendapatkan perhatian.

Yakni penanganan jalan lintas Kaltim dan Kalteng. Sebab, pada ruas jalan ini, banyak kegiatan yang digunakan untuk usaha. Salah satunya, usaha-usaha pengolahan perkebunan yang bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Karena itu, peran pemerintah pusat melalui pemprov memberikan perhatian serius terhadap ruas-ruas jalan negara di wilayah Kubar. “Selama ini mungkin belum sempat tersentuh secara maksimal, sehingga pada 2021 diharapkan bisa diwujudkan atau direalisasikan,” harapnya. (rud/kri/k16)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X