Ketika Grizi Melawan Grizi

- Rabu, 13 Januari 2021 | 11:03 WIB
Antoine Griezmann
Antoine Griezmann

CORDOBA– Supercopa de Espana dengan format baru (semifinal dan final) serasa laga nostalgia bagi Antoine Griezmann. Musim lalu (2019–2020), Griezmann menghadapi mantan klubnya, Atletico Madrid (ATM). Musim ini (2020–2021), striker FC Barcelona itu melawan eks klubnya yang lain, Real Sociedad.

Seperti musim lalu, laga reuni terjadi di semifinal. Jika musim lalu berlangsung di King Abdullah Sports City (Jeddah, Arab Saudi), musim ini laga dihelat di Spanyol seiring pandemi Covid-19. Tepatnya di Estadio El Archangel di Kota Cordoba dini hari nanti (14/1).

Ketika melawan ATM, Grizi –sapaan akrab Griezmann– memang mampu menciptakan gol. Namun, Barca kalah 2-3. Kali ini, striker 29 tahun asal Prancis tersebut tidak ingin mengulang hal yang sama di hadapan La Real –sebutan Real Sociedad.

”Kuncinya ada dalam diriku sendiri. Menghadapi mereka (ATM maupun La Real, Red), aku seperti melihat diriku yang dulu,” ungkap Grizi sebagaimana dilansir Football Espana.

Saat ini, Grizi sedang berada dalam performa prima. Dalam dua jornada terakhir La Liga, dia berkontribusi dalam kemenangan Barca. Masing-masing satu assist dalam skor 3-2 atas Athletic Bilbao di San Mames (7/1). Lalu, dua gol dan satu assist ketika mengungguli Granada CF empat gol tanpa balas di Nuevo Estadio Los Carmenes (10/1).

’’Sekarang, semua hal berjalan bagus di Barca. Kami memulai tahun (2021) dengan tiga kemenangan beruntun dan aku ingin memberikan kontribusi yang lebih besar bagi tim,’’ beber Grizi kepada Barca Blaugranes.

Pernyataan Grizi tentang kondisi positif di skuad Barca dibenarkan gelandang Sergio Busquets. Setelah kembali dalam persaingan papan atas di La Liga, Lionel Messi dkk ingin menjadikan Supercopa de Espana sebagai gelar awal Barca musim ini atau di era entrenador Ronald Koeman. ”Kami akan berusaha keras memperjuangkannya,” tegas Busquets di laman resmi klub.

Pada musim ini, Barca pernah mengalahkan La Real di La Liga. Yaitu, sekitar sebulan lalu (17/12) kala Messi dkk menang dengan skor 2-1 di Camp Nou. Tapi, mengacu skor yang tipis, entrenador La Real Imanol Alguacil meyakini bahwa timnya sebenarnya tidak tertinggal jauh-jauh amat oleh Barca secara penampilan di lapangan.

Ditambah tampil dalam Supercopa de Espana merupakan kebanggaan bagi Alguacil dan anak asuhnya. ”Kami tidak perlu menempuh jalan yang cukup panjang atau hanya berjarak dua langkah dari gelar juara. Ini adalah kesempatan bagus bagi klub seperti Real Sociedad,” beber pelatih yang menangani La Real sehari setelah Natal 2018 tersebut kepada Mundo Deportivo. (ren/c17/dns)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB
X