Baru Dibersihkan, Sekarang Sungai Segah Kotor Lagi

- Sabtu, 26 Desember 2020 | 12:08 WIB
JAGA KEBERSIHAN: Tim DLHK ketika membersihkan sampah Sungai Segah beberapa waktu lalu.
JAGA KEBERSIHAN: Tim DLHK ketika membersihkan sampah Sungai Segah beberapa waktu lalu.

TANJUNG REDEB – Sungai Segah kembali dikotori sampah. Padahal, baru beberapa hari lalu Sungai Segah tersebut dibersihkan. Dalam waktu dekat, tim dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Berau akan turun untuk membersihkan lagi.

“Padahal sekitar dua pekan lalu pihak kami turun membersihkan batang kayu dan sampah plastik. Sekarang sudah kembali banyak lagi,” ungkap Kepala Bidang Kebersihan DLHK Anwar.

Anwar mengatakan, akan menurunkan tim kebersihan kembali seperti beberapa waktu lalu. Dikatakannya, tim yang turun berjumlah sekitar 20–30 orang yang akan dibagi menjadi beberapa tim. “Sampah yang diangkut juga tidak sedikit. Beberapa waktu lalu tim kami bersihkan sekitar 1 ton sampah,” katanya.

Ia mengimbau agar warga tidak membuang sampah di sungai. Terutama bagi warga yang nongkrong di daerah Tepian, diharapkan membuang sampah pada tempatnya. Apalagi di daerah perkotaan sudah banyak disediakan tong sampah, baik organik maupun non-organik.

Dia juga melakukan imbauan kepada pengelola kapal-kapal tongkang dan kapal barang, agar tidak membuang sampah konsumsi di sungai. “Kami akan membuatkan surat kepada pihak pengelola kapal dan para pengelola tempat usaha di daerah sekitar Sungai Segah,” pungkasnya. (*/adf/ind/k16)

 

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X