Disney Kembangkan Robot yang Bisa Tiru Mimik Manusia

- Rabu, 4 November 2020 | 12:40 WIB
DISNEY saat ini sedang mengembangkan sebuah robot yang menyerupai manusia. Bukan hanya dari penampilan, namun dari mimik dan lainnya pun akan disempurnakan agar terlihat seperti manusia sesungguhnya.
DISNEY saat ini sedang mengembangkan sebuah robot yang menyerupai manusia. Bukan hanya dari penampilan, namun dari mimik dan lainnya pun akan disempurnakan agar terlihat seperti manusia sesungguhnya.

DISNEY saat ini sedang mengembangkan sebuah robot yang menyerupai manusia. Bukan hanya dari penampilan, namun dari mimik dan lainnya pun akan disempurnakan agar terlihat seperti manusia sesungguhnya.

Robot yang dikembangkan oleh Disney Research tersebut untuk sementara belum memiliki kulit di bagian kepala. Bagi sebagian orang yang pertama kali melihatnya, robot itu memang terlihat menakutkan.

Tapi, di balik penampilannya yang menyeramkan, terdapat teknologi yang sangat canggih. Hal itu tidak mengherankan, karena Disney telah mengembangkan animatronik yang disempurnakan selama beberapa dekade belakangan ini.

Robot tersebut juga bisa mengedipkan mata dengan interval yang bervariasi, seperti manusia pada umumnya. Tak ketinggalan, kepala dari robot itu juga akan mengikuti gerakan natural manusia saat berkomunikasi dengan manusia lain.

Hal itu bisa dilakukan dengan menyematkan kamera sensor di bagian dadanya. Sensor itu akan memberi tahu robot kapan harus berbalik dan menghadap seseorang di depannya, dan gerakan matanya bergeser dari kontak mata langsung ke gerakan mata yang cepat.

Tak ketinggalan, teknologi itu juga membiarkan sang robot bergerak sedikit ke atas dan ke bawah untuk meniru pernapasan. Jadi, kita akan bisa melihat sebuah robot yang benar-benar dapat berperilaku seperti manusia.

Peneliti dari divisi Riset Disney, Walt Disney Imagineering, dan peneliti robotika dari University of Illinois, Urbana-Champaign dan California Institute of Technology sebagai pengembang teknologi itu mengatakan gerakan tersebut merupakan sebuah hal yang penting robot meniru perilaku manusia.

“Tatapan telah terbukti menjadi sinyal sosial utama, yang membentuk persepsi mitra interaksi. Misalnya, orang yang lebih banyak melakukan kontak mata dengan kita dianggap serupa dengan kita, serta lebih cerdas, teliti, tulus, dan bisa dipercaya. Lebih jauh, tatapan tampaknya juga menyampaikan keadaan sosial dan emosional yang kompleks,” kata para peneliti, seperti dikutip dari Reuters, (3/11).

Namun sayang, hingga kini belum diketahui kapan robot tersebut akan selesai dikembangkan. Belum diketahui juga apakah tujuan utama dari pengembangan robot tersebut. (rom2/k8)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X