Aman Palestin Siap Bersinergi dengan Polres Kutim

- Jumat, 23 Oktober 2020 | 10:19 WIB
Pengurus Yayasan Aman Palestin Indonesia dan Kasat Intelkam Kutim. Foto: Yayasan Aman Palestin
Pengurus Yayasan Aman Palestin Indonesia dan Kasat Intelkam Kutim. Foto: Yayasan Aman Palestin

Pengurus Yayasan Aman Palestin mengunjungi kantor Polres Kutai Timur pada Kamis (22/10). Dalam pelaksanaanya, bukan hanya silaturahim, namun kedua pihak juga meminta nasehat dan juga arahan terkait gerak kerja Aman Palestin di Kutai Timur. 

Pertemuan tersebut tak dapat dihadiri oleh Kapolres Kutai Timur, sehingga diwakili oleh Kasat Intelkam Polres Kutim, Muhammad P.M. Reza. Dan dipihak Aman Palestin dihadiri pula Kepala Wilayah Aman Palestin Kalimantan, Andi Amaluddin serta Kepala Konsulat Aman Palestin Bontang-Kutim, Nasrullah. 

“Aman Palestin sudah ada di Kutai Timur maupun Bontang dalam 2 tahun terakhir untuk mengedukasi masyarakat mengenai kepalestinaan melalui program-program kami seperti Safari Dakwah Imam Palestina juga Roadshow Dakwah Ustadz Ishak Ibrahim, Lc.” ujar Andi Amaluddin, Kamis (22/10). 

Adapun di tengah pandemi Covid-19 seperti ini, Aman Palestin tidak bisa banyak melakukan kegiatan di tengah mengumpulkan masyarakat banyak. Sehingga mereka berinisiatif membuat program desa/kecamatan binaan. 

Andi Amaluddin menjelaskan, “Alhadulillah, Aman Palestin juga memiliki beberapa desa/kecamatan binaan di Bontang, Samarinda dan khususnya di Sangatta. Dan program yang telah berjalan ada penyemprotan desinfektan dan fogging dalam rangka mencegah terhindarnya masyarakat dari covid-19 dan penyakit DBD di lingkungan tempat tinggal maupun fasilitas umum.” 

Lebih lanjut, untuk program yang harus mengumpulkan orang banyak memang tak dapat dipungkiri menjadi kendala Aman Palestin dalam menghimpun dana untuk Palestina. Akan tetapi, Aman Palestin juga ingin lebih dapat memberikan dampak untuk masyarakat sekitar. 

Kasat Intelkam Polres Kutim, Muhammad Reza menanggapi dan juga memberikan arahan untuk Aman Palestin dalam melakukan aktifitas dan kegiatan. Menurutnya, Program Kecamatan Binaan merupakan program yang baik dilakukan. Dan terlebih dapat bersinergi dengan Polres Kutim dalam melakukan sosialisasi di masyarakat, seperti sosialisasi penyalahgunaan narkotika maupun penyuluhan perilaku balapan liar di kalangan remaja. 

Namun jelasnya kembali, kita harus melihat lagi kondisi pandemi covid-19 di Indonesia yang belum mereda, sehingga usulannya belum dapat dilaksanakan dalam waktu dekat. Tetapi Reza memberikan arahan untuk menyerahkan rencana kegiatan tahunan Aman Palestin di daerah Kutim ke pihak Polres Kutai Timur. 

Pihak Polres Kutai Timur juga mengingatkan untuk menjalankan kegiatan yang dapat dijalankan sesuai anjuran pemerintah dan protol kesehatan. Pihaknya juga menyarakankan agar melakukan galang dana melalui Tabung Donasi Aman Palestin di daerah Sangkulirang dan sekitarnya, namun tetap berkoordinasi dan menyelesaikan perizinan kepada pihak yang terkait. 

Andi Amaluddin, Kepala Wilayah Aman Palestin Kalimantan menanggapi, “Insyaallah, kami pun siap menjalankan arahan serta saran dari bapak, terlebih misi utama kami juga untuk membantu Palestina dan kaum dhuafa yang membutuhkan uluran tangan telah banyak pilihan-pilihan metode donasi yang Aman Palestin sediakan.”

 Donasi dapat dilakukan via transfer rekening : CIMB Niaga Syariah 8600-06771-900, Muamalat 602-0049-282, BSM 712-0441-935, BRI 04480-1000-505303, BNI 806-494-540  rekening atas nama Yayasan Aman Palestin dengan kode referensi 010. Info atau Konfirmasi Donasi 0822-7554-6904. Pilihan donasi lainnya dapat diakses melalui portal donasi amanpalestin.or.id. (pro)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X