657 Orang Terjaring Yustisi

- Senin, 19 Oktober 2020 | 16:23 WIB
Sejumlah warga kedapatan tak memakai masker.
Sejumlah warga kedapatan tak memakai masker.

PENAJAM-Pengetatan protokol kesehatan terus dilakukan tim gabungan. Razia di tempat umum dan jalan raya digalakkan setiap hari. Itu demi penegakan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 38 Tahun 2020 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) PPU Andriani Amsyar menjelaskan, operasi yustisi dilakukan oleh tim gabungan. Yang terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Palang Merah Indonesia (PMI), Dinas Perhubungan, dan Disperindagkop. "Hingga hari ini (kemarin) ada 657 yang terjaring operasi," katanya.

Mereka yang kedapatan tak memakai masker didata. Ketika kedapatan lagi melanggar protokol kesehatan, maka sanksi perbup akan diberlakukan. Di antaranya, membeli masker sebanyak 200 lembar, dan atau denda Rp 1 juta. "Dari 657 pelanggar 318 tidak mengenakan masker dengan benar. Kemudian 339 tidak membawa masker,” jelasnya.

Dikatakan, sejak perbup disahkan hingga saat ini, belum ada pelanggar yang melakukan perbuatan berulang, sehingga harus diberikan sanksi denda Rp 1 juta atau membeli masker sebanyak 200 lembar. "Sehingga rata-rata mereka kami beri teguran tertulis dan wajib menandatangani surat pernyataan. Bila terjaring lagi baru disanksi," tegasnya.

Andriani membeber, operasi yustisi bakal rutin mereka lakukan. Setiap hari dilakukan secara terjadwal meliputi empat kecamatan di PPU. "Bagi pelanggar yang membayar denda nanti, wajib disetorkan ke kas daerah. Sehingga terhitung sebagai pemasukan bagi daerah," jelasnya. (asp/far/k15)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X