Awal Gemilang Suarez-Fati

- Selasa, 29 September 2020 | 10:16 WIB
Suarez
Suarez

MADRID– FC Barcelona menjadi sasaran nyinyir warganet seusai Atletico Madrid menang telak 6-1 atas Granada CF di Wanda Metropolitano pada Minggu (27/9). Hal itu terjadi setelah Luis Suarez mencetak 2 gol dan 1 assist untuk ATM meski hanya tampil 19 menit terakhir.

Suarez tak lain striker yang ”dibuang” Barca lantaran tidak diinginkan entrenador baru Ronald Koeman. Reputasi striker 33 tahun berjuluk El Pistolero itu sebagai top scorer ketiga sepanjang masa Barca seakan dikesampingkan oleh Koeman.

Sebaliknya bagi ATM. Kedatangan Suarez sukses mendongkrak ketajaman striker ATM lainnya yang selama ini akrab dengan sebutan lebih suka menang tipis ketimbang menang dengan banyak gol. Sebab, Diego Costa dan Joao Felix juga mencatatkan namanya di papan skor.

”Aku masih tidak mengerti mengapa mereka (Barca, Red) membiarkan pemain seperti dia (Suarez, Red) pergi. Dia tidak hanya membantu kami dengan gol-golnya, tapi juga mental juara di ruang ganti,” tutur Costa seperti dilansir Marca.

Namun, nyinyiran warganet terhadap Barca gara-gara melepas Suarez seolah dibungkam Ansu Fati. Wide attacker muda (17 tahun) itu memborong dua gol awal Barca saat menang 4-0 atas Villarreal CF kemarin (28/9). Laga di Camp Nou adalah penampilan kompetitif pertama Barca di era Koeman.

Fati adalah salah satu alasan Koeman melepas Suarez. Setidaknya, mengganti Suarez dengan Fati masih win-win solution bagi Barca. ”Dia (Fati, Red) memiliki masa depan yang cerah,” ujar Koeman kepada Mundo Deportivo. (io/c7/dns)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X