Dapat Arahan dari Kementerian Pariwisata, Warga Lokal Penunjang Peningkatan

- Senin, 28 September 2020 | 16:03 WIB
BERHARAP DARI LOKAL: Balikpapan yang memiliki pantai menjadi daya tarik wisatawan yang menjadi target untuk bisa meningkatkan wisatawan lokal.
BERHARAP DARI LOKAL: Balikpapan yang memiliki pantai menjadi daya tarik wisatawan yang menjadi target untuk bisa meningkatkan wisatawan lokal.

Minggu (27/9) menjadi peringatan Hari Pariwisata Sedunia. Namun, seperti diketahui, sektor pariwisata saat ini terus merangkak. Meski beberapa inovasi telah dilakukan, belum bisa mengembalikan kejayaan pariwisata seperti sebelum masa pandemi.

 

BALIKPAPAN – Salah satu objek wisata primadona Balikpapan pun demikian. Pantai Manggar telah melakukan renovasi dan penambahan beberapa fasilitas baru. Yang tujuannya menarik perhatian para pengunjung.

Walau belum rampung sepenuhnya dan tingkat wisatawan di bawah target, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Balikpapan Dortje Marpaung menyebut, di masa ini pihak pengelola objek wisata harus berhati-hati. Apalagi mengingat arahan Kementerian Pariwisata (Kemenpar) untuk beradaptasi pada kondisi sekarang. “Objek wisata yang nantinya diminati bukan lagi yang seperti saat keadaan normal. Namun, lebih ke pola tatanan baru,” ujarnya.

Hal yang dimaksud adalah kementerian tidak lagi memprioritaskan jumlah pengunjung. Melainkan jumlah yang ada, wisatawan bisa lebih lama menempati daerah tersebut. Tentunya dengan penerapan pola bersih, sehat, dan aman bagi para pengunjung.

Menurut Dortje, banyak hal yang menyebabkan pergeseran opini di kala pandemi. Jika dulu masyarakat gemar berkumpul dalam jumlah besar, kini hal itu lebih dibatasi. Selain itu, saat ini lebih tren wisata yang berhubungan dengan alam, yang dinilai lebih sehat untuk tubuh. Ia menilai, perubahan pola pikir adalah hal yang wajar.

Selain itu, pihaknya saat ini lebih menarget pengunjung domestik. Mengingat pengunjung internasional sangat sulit untuk dicapai. Apalagi puluhan negara telah melakukan pembatasan yang sangat ketat.

“Kita berdoa aja, semoga pandemi cepat berlalu. Minimal strategi lain bisa dilakukan untuk mendatangkan pengunjung. Karena faktanya memang kondisi pariwisata, khususnya Balikpapan cukup mengkhawatirkan,” pungkasnya. (*/okt/dra/k16)

 

 

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X