Mobil Terbang dari Turki

- Senin, 21 September 2020 | 09:49 WIB
Mobil terbang bernama Cezeri itu didesain dan dikembangkan oleh orang-orang lokal.
Mobil terbang bernama Cezeri itu didesain dan dikembangkan oleh orang-orang lokal.

MOBIL terbang menjadi teknologi masa depan yang banyak dikembangkan beberapa negara. Melihaat jalan darat yang semakin padat, mobil terbang mungkin jadi solusinya.

Turki, menjadi salah satu negara yang mengembangkan mobil terbang itu. Mobil terbang racikan negara yang dipimpin Recep Tayyip Erdogan itu berhasil mengangkasa dalam uji terbang perdananya, Selasa (15/9). Mobil terbang bernama Cezeri itu didesain dan dikembangkan oleh orang-orang lokal.

Media setempat menyebutnya sebagai mobil terbang. Namun, tampilannya seperti sebuah quadcopter yang menyediakan tempat duduk untuk satu orang. Mobil terbang itu memiliki kemampuan lepas landas dan mendarat secara vertikal. Selama uji terbang baru-baru ini, Cezeri diterbangkan menggunakan remote control.

Direktur teknis di balik Bayker Makina yang telah memproduksi mobil terbang itu adalah Selçuk Bayraktar. Dia adalah menantu Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. Dia percaya bahwa diperlukan waktu 10–15 tahun sebelum Cezeri menjadi alat transportasi umum di Turki. Sebelum itu terjadi, menurut dia, akan digunakan untuk tujuan rekreasi di pedesaan dalam 3–4 tahun. “Setelah mobil pintar, revolusi teknologi otomotif akan terjadi pada mobil terbang. Jadi, dari sudut pandang itu, kami sedang mempersiapkan persaingan masa depan,” katanya.

Nama Cezeri terinspirasi oleh Ismail al-Jazari yang merupakan seorang insinyur muslim terkenal yang hidup antara tahun 1136 dan 1206. Bayker Makina sudah memproduksi drone untuk angkatan bersenjata dan non-bersenjata serta sistem kontrol, simulator, dan sistem avionik. Bayraktar telah mengonfirmasi bahwa ada rencana untuk melakukan penerbangan uji coba dengan seorang pilot manusia. (rom2/k16)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X