Sarwono: Jangan Ada Perbedaan Guru Negeri dengan Swasta

- Kamis, 17 September 2020 | 10:22 WIB
Sarwono
Sarwono

SAMARINDATagline Samarinda Bangkit disampaikan pasangan Zairin-Sarwono yang maju dari jalur independen dalam Pilkada Samarinda, 9 Desember mendatang. Salah satu program pasangan tersebut adalah meningkatkan pendapatan guru swasta dan honor negeri di Samarinda menjadi setara UMK. Ada 5.000 guru swasta dan honor sekolah negeri yang diperkirakan mendapat sentuhan program tersebut.

Bakal cawawali Samarinda Sarwono kepada harian ini menjelaskan, program tersebut dikucurkan berdasarkan keprihatinan atas kondisi pendapatan gaji guru swasta yang masih memperihatinkan. Ada yang hanya mendapatkan total pendapatan Rp 800 ribu sebulan. Angka tersebut tentu membuat guru kelabakan membiayai hidup sehari-hari. Kalau sudah berkeluarga anak satu, pasti jauh dari cukup. Apalagi kalau anak sampai tiga, terpaksa mereka harus mencari pekerjaan sampingan.

“Program juga menyasar guru honor di sekolah negeri. Pendapatan mereka pasti kalah jauh dibandingkan guru berstatus PNS. Insyaallah mereka kami perhatikan. Intinya kami ingin guru mendapatkan perhatian besar. Tidak ada perbedaan, mau sekolah negeri atau swasta. Bukankah mereka juga sama-sama memberikan pengajaran untuk pelajar di Samarinda. Bekerja untuk mencerdaskan bangsa. Rasa aman dan tenang harus diberikan kepada para guru sang pahlawan tanpa tanda jasa,” tuturnya.

Menurut dia, tugas Pemkot Samarinda memastikan guru mendapat kesejahteraan memadai. Makanya nanti Dinas Pendidikan Samarinda akan bekerja ekstra untuk pemberian insentif kepada guru swasta dan guru honor negeri yang mempunyai pendapatan jauh dari harapan. “Semoga program ini bisa cepat kami jalan setelah terpilih nanti,” ujar mantan wakil ketua DPRD Samarinda tersebut. (adv/waz/k8)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X