Insiden Rasis Alvaro, Ancaman Pembunuhan dan Skors Sepuluh Laga

- Rabu, 16 September 2020 | 11:49 WIB
Perseteruan Alvaro dan Neymar Jr.
Perseteruan Alvaro dan Neymar Jr.

MARSEILLE– Alvaro Gonzalez boleh saja sukses membawa Olympique Marseille (OM) memenangi La Classique kontra Paris Saint-Germain (PSG) di Ligue 1 awal pekan ini (14/9). Tapi, tidak demikian dengan insiden tuduhan rasis yang dilakukan bek tengah OM tersebut kepada striker PSG Neymar Jr.

LFP sebagai otoritas Ligue 1 kemarin (15/9) merilis pernyataan telah memulai investigasi atas insiden yang terjadi pada menit-menit akhir laga tersebut. Menurut L’Equipe, Alvaro terancam skors sepuluh laga seandainya terbukti melontarkan kata rasis ’’monyet”.

Neymar pun tak luput dari ancaman sanksi tujuh laga karena memukul bagian belakang kepala Alvaro sehingga dikartu merah wasit Jerome Brisard.

Bukan hanya sanksi disiplin, ”sanksi” lainnya diterima Alvaro di luar lapangan. Bek 30 tahun berkebangsaan Spanyol itu menerima ancaman pembunuhan dari orang tak dikenal. Ancaman itu pun menyasar beberapa anggota keluarganya. ”Ancaman muncul karena nomor ponselnya (Alvaro) sudah tersebar ke publik,” tulis RMC Sport. (io/c17/dns)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X