Justin Bieber Akui Kehebatan BTS

- Rabu, 9 September 2020 | 14:04 WIB
BTS
BTS

LOS ANGELES– Bahkan Justin Bieber mengakui kehebatan boyband BTS! Hal itu dikatakan Bieber dalam wawancara eksklusif untuk E! News. ’’Jika ada yang tahu bagaimana cara membuat sejarah, dia adalah BTS. Grup K-pop itu telah memecahkan rekor dengan melintasi industri musik global,’’ kata pemilik single Yummy tersebut.

Bieber lantas menyebutkan beberapa pencapaian BTS lewat single pertama mereka yang full berbahasa Inggris, Dynamite. Di antaranya adalah video musik yang paling banyak ditonton dalam sehari di YouTube, video yang paling banyak dikomentari, dan menjadi grup Korea Selatan pertama yang debut di posisi puncak Billboard Hot 100.

Menurut dia, BTS juga berhasil mencuri perhatian AS dengan tampil di beberapa acara. Di antaranya, manggung acara tahun baru di Times Square, Carpool Karaoke bersama James Corden, tampil di Grand Central Station untuk The Tonight Show, dan memukau saat manggung virtual di MTV Video Music Awards pekan lalu. ’’Secara historis, lagu non-Inggris mengalami kesulitan untuk diputar di radio. Dan akibatnya, jarang sekali mereka mencapai puncak tangga lagu Billboard,’’ kata Bieber.

Namun, Bieber menyatakan bahwa fans sebaiknya tidak terlalu berharap agar BTS memproduksi lebih banyak album berbahasa Inggris. ’’Mereka menjelaskan bahwa bahasa Korea adalah bagian dari seni dan identitasnya. Grup itu tahu bahwa mereka tidak perlu berubah menjadi yang bukan mereka untuk mendapat fans,’’ tandasnya.

Sementara itu, BTS berjanji bahwa lagu mereka yang akan datang tidak akan kalah keren dengan Dynamite. ’’Kami sangat menyukai lagu kami kali ini, tapi kami juga sangat menyukai lagu kami berikutnya. Aku harap kalian menantikannya,’’ kata Jimin dalam konferensi pers yang digelar pada 2 September lalu sebagaimana dilansir Showbiz CheatSheet. (adn/c12/ayi)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X